
Proses
penentuan Daniel berlangsung di sekretariat Persepam MU. Sejak siang
kemarin Daniel dan Carlos de Mello menjalani fit and proper test di
hadapan manajemen. Mereka diminta memaparkan konsep yang akan dilakukan
selama menukangi M. Tassio Bako dkk menghadapi ISL Januari mendatang.
Asisten
manajer Persepam MU Jon Julianto menyatakan, pihaknya akhirnya sepakat menunjuk Daniel Roekito sebagai
pelatih. Menurut dia, kemampuan teknis, pengalaman, dan target yang
dijanjikan Daniel lebih meyakinkan. ”Kami semua sepakat pakai jasa Pak
Daniel. Walaupun sempat alot dengan sesi tanya jawab hingga hal-hal
kecil,” tandasnya.
Keberadaan pelatih yang sempat membawa Persik
Kediri juara Liga Indonesia itu menurut Jon juga berimbas pada target
Persepam MU. Pada edisi perdana Laskar Sape Kerap bermain di ISL,
bertahan di level kompetisi tertinggi menjadi keharusan. ”Target
maksimalnya, kami masuk dalam sepuluh besar, bahkan kalau bisa lima
besar klasemen akhir,” tandasnya.(gj)