
Sementara itu, dari 9 laga tersebut, 2 laga
diantaranya, kedua tim bermain imbang. Adapun selama kurun waktu 13
tahun tersebut, Persib hanya sekali menang melawan Persipura dalam
kompetisi divisi utama tahun 2004.
Meski catatan pertandingan
Persib melawan Persipura selalu didominasi kekalahan, Pelatih Persib
Djadjang Nurdjaman mengaku tidak gentar ketika nanti di kompetisi ISL
musim depan timnya kembali akan bertemu dengan Persipura.
"Dengan
skema permainan Persib saat ini, saya memiliki keyakinan bisa
mengimbangi bahkan mengalahkan Persipura di kompetisi musim depan," kata
Djadjang melalui ponselnya, Sabtiu (15/12).
Keyakinan
tersebut, menurutnya, bukan tanpa sebab. Pasalnya, dirinya sudah
merencanakan strategi untuk bisa mengalahkan Persipura dan tim peserta
ISL lainnya.
"Asalkan bisa bermain disiplin dan performa yang
baik. Musim depan kami bisa mengalahkan Persipura. Apalagi dengan
hadirnya dukungan dari Bobotoh," katanya.
Selain itu, Djadjang
menegaskan bahwa dirinya sudah bisa membaca kekuatam tim lawan yang akan
dihadapi, termasuk Persipura. "Ada caranya bagaimana bisa kalahkan
Persipura. Saya sudah tahu itu. Dan setiap tahun saya perhatikan
Persipura, perkembangannya tidak jauh beda. Jadi rasa-rasanya bisa
dikalahkan, makanya kenapa saya sangat yakin," ujarnya.(ang)