
Soal peringkat tidak masalah, namun dilihat dari produktivitas gol, masih jauh dari harapan. Dari tiga laga, barisan depan hanya mampu melesakkan 2 gol ke gawang lawan.
“Kerangka tim sudah terbentuk, begitupun kerja sama pemain yang sudah mulai kompak. Kini kami memfokuskan latihan pada penyelesaian akhir,” kata asisten pelatih Mitra Kukar Sukardi.
Saat melawan Persiba Balikpapan di IIC, Mitra Kukar mampu mendominasi jalannya pertandingan. Banyak peluang yang mampu diciptakan Naga Mekes namun tidak satu gol pun yang bisa diciptakan.
“Saat melawan Persisam Putra kami juga mampu menguasai bola, tapi kenyataannya mereka yang menang,:” imbuhnya pria yang kerap di sapa Kardok ini.
Dikatakan Kardok, selain terus mengasah kemampuan skuadnya, dia juga masih menunggu kedatangan satu striker asing. Sebelumnya, manajemen menyampaikan akan mendatangkan dua penggawa asing impor. Satu di antaranya adalah Karl Dodd asal Australia yang sudah beberapa hari berlatih di bawah komando Stefan Hansson.
“Kami masih menunggu pemain baru. Jika sudah tiba, bisa segera dikolaborasikan dengan pemain yang ada sekarang,” tutupnya. (edw/er)