
Direktur Utama PT Mitra Muda Inti Berlian (MMIB), Diar Kusuma Putra
mengungkapkan, pihaknya sudah berhubungan dengan PT Liga Indonesia (LI)
untuk mengurus pengiriman jenazah Janu ke negara asalnya, Rep Ceko.
"Sata sudah kontak orang Liga. Saya minta mereka untuk menghubungi
orang kedutaan dan orang imigrasi," ucap Diar .
Hanya saja, karena, Kamis (24/1/2013) ini adalah hari libur, maka
proses pengurusan datanya terganjal. "Saat ini belum bisa tersambung
karena hari libur. Namun tetap kita siapkan untuk pengiriman," lanjut
Diar.
"Kesok kita usahakan semua dokumen clear," tutup Diar. Seperti yang
diberitakan sebelumnya, Kamis (24/12013) hari ini sekitar pukul 12.21,
Miroslav Janu meninggal karena serangan jantung. Janu meninggal dalam
usia 53 tahun. Sebelum menangani tim Persebaya DU, Janu lebih dulu
menjadi juru taktik tim Persela, Arema, PSM dan Persigo Gorontalo.(yr_)