
Namun mendekati deadline laga
uji coba internasional kontra Yordania pada 31 Februari dan laga perdana
Pra Piala Asia 2015 kontra Irak, titik terang muncul. PSSI kembali
mendapatkan amunisi baru.
Kali ini satu pemain ISL disebut bakal segera bergabung. Dia adalah Stevi Bonsapia, pemain Persipura Jayapura.
Hal
ini disampaikan Manajer timnas, Mesak Manibor. Stevie akan segera
bergabung sebelum laga uji coba kontra Yordania. Stevie merupakan pemain
ke sembilan dari Persipura yang dipanggil. Tak seperti pemain lainnya,
Stevie mendapat lampu hijau dari Persipura.
"Ada pemain Persipura
yang diizinkan masuk timnas. Stevie Bonsavia baru diizinkan Ini jadi
pemain kesembilan yang kami panggil. Kami komunikasi dengan Jacksen
Tiago (Pelatih Persipura-red) lalu Jacksen komunikasikan ini dengan
manajemen. Jadi dia akan menyusul. Berarti, satu pemain dari ISL
bergabung," ucap Mesak.
Kehadiran pemain berusia 24 tahun ini
disebut Mesak menjadi permulaan yang baik di tengah pertentangan dua
kubu petinggi sepak bola tanah air. "Kita ini di masa transisi dimana
ada dua kepentingan di sepakbola. Yang pasti kami senang ada tambahan
pemain yang bergabung," kata pria asal Papua ini.
Stevie juga
bukan wajah baru bagi skuad Merah Putih. Ia pernah bagian dari skuad
Merah Putih di ajang SEA Games 2011. Karena itu Stevie sudah terdaftar
di AFC.
Namun pihak persipura , melalui tommy mano mengakui bahwa stevie bonsapia sudah bukan lagi bagian dari persipura musim ini .
" iya , saya dengan dari berita dia dipanggil , namun perlu ditegaskan , stevie musim ini sudah tidak bergabung dengan persipura " ujar mano (jj)