Share |

Menpora Masih Harap Emas Sepakbola Sea Games


Tim nasional Sepakbola Indonesia memetik pelajaran berharga saat berhadapan melawan Uruguay dalam pertandingan persahabatan, Jumat kemarin. Saat itu, Indonesia dihantam dengan skor telak, 1-7.

Walau demikian, Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng masih menargetkan Indonesia dapat meraih emas dari cabang sepakbola di Sea Games 2011. Dalam Sea Games itu, Indonesia akan menjadi tuan rumah.

"Ya harus (dapat emas)," kata Andi usai acara Hari Jalan Kaki Sedunia di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, 10 Oktober 2010.

Dalam Sea Games yang berlangsung di Palembang dan Jakarta itu, Indonesia juga menargetkan menjadi juara umum. Namun, juara umum pun akan dianggap kurang apabila Indonesia gagal meraih emas sepakbola.

"Bagaimana kalau kita juara umum, tapi sepakbola tidak dapat emas. Ini seperti makan banyak lauknya, tapi garamnya tak ada," ucap menteri asal Partai Demokrat ini.

Andi sendiri memaklumi kekalahan Indonesia melawan Uruguay. Sebagai semifinalis Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan kemarin, Uruguay dianggap lawan yang tangguh.

"Kita sudah tahulah lawan Uruguay kemungkinan menang kecil sekali," kata Andi. "Kita seperti anak SD lawan anak SMA," lanjutnya.(ywn)
Share on Google Plus

About 12paz