Share |

Persebaya Kontrak Ciani Rp 1,1 Miliar


Meski hanya pemain di klub Divisi III Liga Belgia, SK Ronse namun Persebaya Surabaya berani menghargai striker asal Prancis, Amick Ciani dengan nilai yang sangat besar. Kabarnya, Ciani dihargai Rp 1,1 miliar.

Kepastian Ciani bergabung ke Persebaya disampaikan pelatih Aji Santoso. Menurut Aji, antara pengurus dan pemain 28 tahun ini sudah membicarakan masalah kontrak, Sabtu (9/10/2010) siang tadi di Mess Eri Irianto.

"Amick sudah kesepakatan dengan Persebaya. Tapi memang ada sedikit hal yang menjadi masalah kecil. Tapi Amick sudah 99 persen di Persebaya," kata Aji .

Hal senada juga disampaikan Bendahara Persebaya, Hendri Suharianto. Menurut Hendri, antara Persebaya dengan Ciani sudah menemui kata sepakat. Tapi, lanjut Aji, ada beberapa hal yang harus dibicarakan ulang bersama agen Ciani.

"Ciani sudah diberi uang panjar, tapi dia memang belum teken kontrak," ucapnya.

Lalu berapa harga yang diberikan untuk kakak dari punggawa Timnas Prancis, Michael Ciani tersebut. Menurut situs pasar transfer pemain, www.transfermarkt.co.uk, harga yang dipatok KSK Ronse untuk Ciani adalah 150.000 EURO atau sekitar Rp 1,7 M.

Sedangkan ketika Persebaya membeli, jumlah itu nampaknya sedikit turun. Informasi yang didapat , selama semusim Ciani akan dikontrak sebesar Rp 1.1 miliar.

"Kalau dibilang Rp 1,5 miliar enggak lah, kalau Rp 1.2 miliar kelebihan sedikit. Yang jelas kontraknya di atas Rp 1 miliar," ungkap Ketua Umum Persebaya, Saleh Ismail Mukadar.

Dengan harga sebesar itu, Ciani nampaknya bakal menjadi pemain termahal Bajul Ijo musim ini. Musim lalu, pridikat pemain termakal disandang Ngon A Djam dan John Tarkpor. Kedua pemain ini dikontrak lebih dari Rp 1 miliar. [sya/but]
Share on Google Plus

About 12paz