Share |

Sriwijaya vs Thai Port : Tamu Andalkan Pengalaman


Thai Port FC akan menjajal kekuatan Siriwijaya FC dalam laga 16 besar AFC Cup 2010, di Stadion Jaka Baring, Palembang, Rabu, 12 Mei 2010. Ini merupakan pengalaman pertama tim asal Thailand itu bertemu dengan tim asal Indonesia.

"Perjalanan kami sedikit melelahkan, tapi secara keseluruhan kami sudah siap untuk mengalahkan Sriwijaya FC. Kami yakin dengan pengalaman yang kami miliki di AFC," kata pelatih Thai Port, Sasom Pobprasert dalam jumpa pers, Selasa, 11 Mei 2010.

Thai Port memang sudah tiga kali tampil di AFC Cup. Tim Negeri Gajah Putih itu pertama kali tampil pada 1987. Selanjutnya Thai Port kembali berlaga di AFC Cup 1992 dan mampu menembus hingga ke babak 16 besar.

Tahun ini, Thai Port kembali lolos ke babak 16 besar setelah tampil sebagai runner up Grup H.

Kepada wartawan, Pobprasert mengatakan ingin memperbaiki prestasi timnya di penta AFC. Karena itu timnya harus mampu memenangkan duel yang akan digelar di Stadion Jaka Baring, sore ini.

Untuk itu, Pobprasert sudah menyiapkan timnya dengan baik. Pelatih bertubuh mungil itu juga sudah menyiapkan skuat terbaiknya untuk meladeni tuan rumah Sriwijaya FC.

Tak hanya itu, Pobprasert juga sudah mempelajari gaya permainan SFC. "Kami sudah melihat rekaman pertandingan Sriwijaya , kesimpulan saya Sriwijaya tim yang berbahaya buktinya mereka bisa juara grup,”ujar Pobprasert.

Thai Port datang dengan kekuatan 19 pemain muda berkualitas.Tiga diantaranya adalah legiun asing yang siap tempur, yakni Yoshiaki Maruyama(jepang), Mario Cesar( Brazil ) danMoudorou Moise ( Kamerun). Di Liga Thailand, Thai Port saat ini berada di urutan ke-7.

Laporan : Rasyid Irfandi/GOSport

Share on Google Plus

About 12paz