Share |

Navibank Saigon Mengaku Buta


Kubu Navibank Saigon juga dilanda masalah saat menjamu Arema dalam laga kedua Piala AFC Grup H di Stadion Thong Nhat, Ho Chi Minh City, Vietnam. Navibank dipastikan tidak akan menurunkan Nguyen Quang Hai (striker) dan Dang Khanh Lam (gelandang), karena dihantam cedera.

Namun, pelatih Pham Cong Loc berupaya timnya bisa bermain melebihi kualitas tim tamu. ’’Kami hampir sama dengan Arema FC. Musim ini banyak sekali kami memakai pemain muda yang mungkin kurang stabil permainannya. Bermain di kandang, kami jelas menginginkan kemenangan. Tapi untuk hasil sebenarnya, saya harus melihat bagaimana prosesnya di lapangan,” ungkap Pham.

Ia tampaknya cukup berhati-hati dalam meladeni Arema FC. Apalagi sekarang Arema ditangani Antonic Dejan yang sudah berpengalaman di level Asia saat menangani Kitchee FC (Hongkong). Untuk kekuatan Arema sendiri, Pham belum begitu paham secara detail walau sudah melihat rekaman pertandingannya.

Pham juga mengerti Singo Edan telah mengalami kemajuan pesat dengan kemenangan besar di Indonesian Premier League (IPL) akhir pekan lalu. ”Kami juga merasakan pertandingan akan berlangsung berat. Kekuatan di Grup H sangat merata dan kami harus benar-benar fokus,” tandasnya.
Share on Google Plus

About 12paz