Share |

Ruben, Pemain Klub Asing di Seleksi Timnas


Seleksi tahap kedua Tim Nasional U-23 (di bawah usia 23 tahun) kembali diikuti pemain klub asing. Dari 29 pemain yang ikut seleksi hari ini, Selasa, 11 Januari 2011, di Lapangan C, Senayan, Jakarta, tampak Ruben Wuarbanaran.

Siapa dia? Ruben saat ini bermain di Jong FC Den Bosch, Belanda. Pemain berdarah Indonesia ini ikut seleksi timnas berdasarkan rekomendasi kontak Badan Tim Nasional (BTN) di Belanda. Ruben juga telah menyatakan kesiapannya menjadi warga negara Indonesia bila lolos seleksi.

Pemain dengan perawakan "bule" ini mengikuti seleksi tahap kedua untuk menjaring pemain yang akan berlaga di Pra Olimlipade 2011 tanggal 23 Februari mendatang. Ruben, kelahiran Wijhe, 15 Agustus 1990, sebelumnya pernah tampil pada laga amal yang digelar di Surabaya dan Malang, November 2010 lalu. Posisi dia, bek atau gelandang.

Berdasarkan pantauan , Ruben bersama 24 pemain dan empat kiper mengikuti seluruh rangkaian seleksi. Dari latihan fisik, passing bola hingga latih tanding. Latihan diawasi ketat oleh pelatih Alfred Riedl dan asistennya, Wolfgang Pikal.

Sementara itu, seleksi tahap kedua ini sepi dari masyarakat yang menonton. Hal itu karena pintu masuk ditutup dan hanya pemain serta wartawan yang diperbolehkan masuk. Masyarakat umum hanya diperkenankan menonton di luar pagar.

Seleksi Timnas U-23 ini bertujuan untuk menjaring pemain yang akan tampil di Pra Olimpiade 2012 dan SEA Games 2011. PSSI menggelar tiga agenda seleksi. Seleksi pertama telah digelar di Lapangan Timnas Senayan, 7-9 Januari 2011.

Selain Ruben, tiga pemain asal Belanda lainnya, yakni Mark van der Mareel, Oliver Rifai, dan Stefano Lilipaly juga ikut diundang. Namun ketiganya belum bisa hadir pada seleksi tahap kedua. Dijadwalkan Jumat baru tiba di Indonesia. Mereka akan mengikuti seleksi tahap ketiga.
Share on Google Plus

About 12paz