Share |

Psir vs Pss Sleman = 2-0 , Karena Kurang konsentrasi


PSIR Rembang meraih kemenangan perdana saat menjamu PSS Sleman 2-0 pada laga perdana Kompetisi Sepak Bola Divisi Utama Liga Indonesia 2009/2010 di Stadion Krida Rembang, Jawa Tengah, Kamis.

Sejak menit awal babak pertama dimulai, kedua tim sama-sama menerapkan pola menyerang dan dalam tempo sedang.

Meskipun tim tamu didominasi pemain lokal, namun tetap mampu meredam serangan tuan rumah yang diperkuat sejumlah legiun asingnya.

Bahkan beberapa kali anak asuh Yance Metmey mampu mengancam pertahanan barisan belakang PSIR.

Namun hingga babak pertama usai, kedua tim masih bermain imbang tanpa gol.

Memasuki babak kedua, tuan rumah mendapatkan hadiah penalti setelah aksi solo run Charles Putiray di dalam kotak penalti dihentikan dengan cukup keras oleh pemain belakang PSS Sleman yang berisiko penalti.

Agus Budiono yang dipercaya untuk mengeksekusi tendangan, berhasil memperdayai kiper PSS Sleman Didik Wahyu sehingga tuan rumah memimpin 1-0.

Permainan keras kedua tim akhirnya memaksa kiper PSIR, Efendi pada menit ke-81, harus ditandu keluar lapangan dan digantikan kiper cadangan Abdullah Munif.

Bahkan, Efendi harus dilarikan ke rumah sakit karena mengalami cedera di bagian kepala setelah beberapa kali mengalami benturan dengan pemain PSS Sleman.

Pada menit ke-89, PSIR memperbesar keunggulan melalui Effendi yang menggantikan Orrock Charles memanfaatkan kesalahan kiper PSS Sleman yang gagal menangkap bola hasil tendangan bebas dari sisi kiri pertahanan lawan.

Menanggapi kekalahan itu, Manajer Tim PSS Sleman, Rumadi mengatakan, permainan kedua tim cukup berimbang.

"Hanya saja setelah terjadinya penalti, kosentrasi pemain PSS yang rata-rata berusia muda sedikit menurun," ujarnya.

Sementara itu Pelatih PSIR Rembang, Eddy Simon Badawi mengaku, cukup puas dengan penampilan anak asuhnya.

"Mudah-mudahan, kemenangan ini akan mendorong para pemain bermain lebih maksimal untuk menghadapi tim lain pada laga berikutnya, sehingga kemenangan serupa bisa terulang," ujarnya. (ant/row)

Share on Google Plus

About 12paz