Tuan rumah PPSM Sakti Magelang bermain imbang 0-0 melawan Persidafon Dafonsoro dalam laga perdana Kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2009-2010 di Stadion Abu Bakrin Magelang, Jawa Tengah, Rabu (25/11).
Permainan menyerang disuguhkan PPSM yang ditangani pelatih Yusack Sutanto sejak awal pertandingan. Mereka memiliki lebih banyak peluang ketimbang Persidafon di bawah asuhan Fredy Mulli.
Masuknya penyerang andalan PPSM, Claudio Martinez, pada menit ke-49 menggantikan Ferry Setyawan memang terlihat lebih intensif melakukan serangan bagi tim "Simo Lodra" dengan kapten Fajar Listyantara itu untuk masuk ke kubu pertahanan Persidafon.
Namun lini pertahanan Persidafon yang dimotori Bruno Kasmir tampak kuat dan mampu menghalau serangan dari tim tuan rumah.
Dua menit berturut-turut yakni ke-81 dan 82, umpan bola panjang Fajar dari sayap kanan pertahanan Persidafon gagal diselesaikan oleh Martinez melalui sundulan kepalanya karena Selsius Gebze berhasil mempertahankan gawangnya.
Sejumlah serangan balik Persidafon dengan kapten, Ellie Eiboy itu mampu dipatahkan para pemain belakang PPSM di bawah komando Raymond Nsangue.
Babak kedua pertandingan diwarnai dengan gerimis yang mengguyur stadion yang terletak di kompleks Akademi Militer Magelang itu.
Pada menit ke-65, Ellie Eiboy yang juga mantan pemain tim nasional mengalami cedera kaki sehingga harus digotong keluar lapangan dan digantikan Uston Nawawi.
Yusack mengatakan, Persidafon yang pada babak pertama menerapkan pola permainan 4-4-2 dan babak kedua 5-3-1 bermain bagus sehingga mampu menahan serangan gencar anak-anak asuhnya.
Selain itu, katanya, PPSM yang menerapkan pola permainan 4-4-2 bermain di bawah standar karena sejumlah pemain andal seperti Ansori dan Eko Prasetyo (belakang), Fajar serta Ferdinand A. Sinaga (tengah) baru saja sembuh dari cedera.
"Mereka baru satu kali latihan sejak cedera pada uji coba pertandingan melawan PSIS di Semarang beberapa waktu lalu. Bahkan Martinez yang masih radang tenggorokan, saya paksakan untuk turun untuk memperkuat lini depan," katanya.
Ia menyatakan, perlunya evaluasi pemain di lini depan untuk menghadapi pertandingan lanjutan PPSM melawan Gresik United di Stadion Abu Bakrin pada Sabtu (28/11).
Freddy mengakui kuatnya tekanan PPSM terhadap kubu pertahanan anak asuhnya. "PPSM lebih banyak melakukan tekanan, PPSM juga cukup antisipatif menghadapi serangan balik anak-anak," katanya.
Meskipun andalan Persidafon Ellie Eiboy cedera, katanya, tidak terlalu signifikan memengaruhi kekuatan permainan tim itu. "Tidak memengaruhi secara signifikan, tetapi memang mengurangi daya dobrak serangan," katanya.
Ia mengaku, cukup puas dengan hasil imbang 0-0 melawan PPSM pada laga perdana kompetisi itu. "Secara keseluruhan kami cukup puas dengan pertandingan hari ini (Rabu), hasil ini cukup bagus," katanya.
(ant/CN13)