Share |

Sriwijaya Gaet Imanuel Padwa

Posisi gelandang bertahan, tampaknya menjadi salah satu prioritas Manajemen dan pelatih musim ini. Tim Manajemen dan pelatih akhirnya memilih mantan gelandang Persipura Imanuel Padwa untuk direkrut.
“Rencananya besok (hari ini, Red) Padwa datang ke Palembang. Saya butuh stok untuk posisi gelandang bertahan,” kata pelatih Sriwijaya FC Kas Hartadi.
Sebelumnya tim Laskar Wong Kito telah berhasil mendatangkan gelandang bertahan Deltras Dodok Anang. Kedua pemain ini sepertinya akan menjadi pelapis untuk Ali Khadafi dan Ponaryo Astaman, apabila masih bertahan.
“Saat ini dalam kepala saya, Khadafi akan menggantikan Lim untuk mendampingi Ponaryo. Tetapi apabila Ponaryo tidak di Sriwijaya FC, Padwa ataupun Dodok bisa jadi alternatif,” tegasnya.
Padwa, dikatakan Kas punya permainan yang keras dan kuat dalam bertarung. “Seperti musim lalu, saya butuh dua gelandang bertahan dalam setiap pertandingan. Pemain tersebut haruslah punya gaya permainan yang berkarakter,” urainya.
Sementara Direktur Teknik dan SDM PT SOM Hendri Zainuddin menjelaskan komunikasi dengan Padwa sudah berlangsung selama beberapa hari. Kalau tidak ada masalah, secepatnya Padwa segera datang ke Palembang.
Nama Imanuel Padwa memang tidak sesohor Imanuel Wanggai yang selalu jadi pilihan utama di Persipura. Status Padwa di Persipura adalah pemain pelapis, meskipun secara kualitas tidak berbeda jauh dengan Wanggai. (kie)
Share on Google Plus

About 12paz