
Pertandingan ini sendiri, merupakan laga amal yang digelar di Stadion A. Yani Sumenep untuk para korban bentrok Sampang. Selain itu, pertandingan ini juga sebagai persiapan para pemain yang akan berkompetisi di Indonesia Super League (ISL).
Beberapa muka baru telah didatangkan oleh managemen P-MU. Diantaranya, Galih Firmasyah (eks. Pemain Persiwa Wamena), Firliy (eks. Pemain Persewa Wamina), Deni Rumba (eks Pemain PSMS Medan), Rohmat (eks. Persita Tanggerang), Anton Samba (eks pemain PSMS Medan), Ridwan Awaluddin (Timnas U-23), Ali Kadafi, Mbom Julien dan Moh. Husen dan Osas Saha (eks pemain PSMS Medan).
Sementara P-MU juga memerpanjang kontrak pemain, seperti Kokok, Yogas, Mohamdun Tasio Bako, Issac Jober, Teguh Angga, ansoruddin, Haji Rudi , Indriyanto Nugroho dan Sudirman.
Asisten Manager P-MU, Mohammad Farid mengatakan, pada laga amal nanti, Persepam akan melawan Persebaya Selection, yang merupakan kombinasi pemain persebaya ISL dan IPL dan pemain binaan persebaya.
"Untuk sumbangan pada korban sampang, kami akan menggalang dana dari suporter, seperti penjualan tiket dan pelelangan kaos pemain persepam saat divisi utama kemarin," pungkasnya. [san/kun]