Share |

Kabar Gembira , KLB PSSI, Djohar Dipastikan Segera Lengser


Angin segar menghampiri iklim sepakbola indonesia , Djohar Arifin Husin semakin santer disebut akan lengser dari jabatannya sebagai Ketua Umum PSSI. Itu seiring rencana digelarnya Kongres Luar Biasa (KLB) yang diusung Komite Penyelamat Sepak Bola Indonesia (KPSI), pada 24 September 2012. KPSI atau yang kini disebut PSSI pimpinan La Nyalla Mahmud Mattalitti tersebut, hanya berkeyakinan jika konflik sepak bola nasional, baru bisa teratasi setelah adanya KLB yang melengserkan Djohar dari jabatannya.

"Ini isu yang sangat kuat menjadi kenyataan, porsentasenya mencapai 98 persen. Pasalnya, KPSI sudah mendapatkan dukungan penuh dari anggota resmi PSSI, atau 2/3 anggota dan dipastikan jumlahnya akan bertambah saat KLB. Alhasil, PSSI akan mengalami perombakan total," ujar pengamat sepak bola, Lumba Ubaya Rajasa. KLB merupakan jalan untuk menentukan Ketua Umum PSSI yang baru, yang merupakan peleburan antara Djohar dan La Nyalla. Apalagi, hal itu sudah diketahui Satgas AFC.

KLB akan diikuti 101 pemilik suara sah PSSI, yakni sesuai keputusan Kongres Tahunan PSSI, di Bali, 20-21 Januari 2011. Pesertanya adalah Pengurus Provinsi (Pengprov), klub Indonesia Super League (ISL) Divisi Utama, Divisi I, II dan III," imbuhnya. Akan terdapat 14 Komite Eksekutif (Exco). Sembilan dari KPSI dan lima dari PSSI. Jumlah tersebut sesuai statuta FIFA (maksimal 25). La Nyalla akan mengusung kepengurusan dengan persyaratan usia maksimal 45 tahun.(ic)
Share on Google Plus

About 12paz