Share |

Persiwa vs Persib : Keduanya Main Terbuka


Maung Bandung akan melakoni tandang beratnya pada musim laga kali ini. Persib akan berhadapan dengan tim asal Papua, Persiwa Wamena di Stadion Pendidikan Kabupaten Wamena Papua hari ini.

Dalam beberapa kali pertandingan kandang, Persiwa tak pernah terkalahkan. Tim Papua ini sulit ditembus lawan kala bermain di kandang sendiri. Tentunya itu mesti menjadi warning, pelatih Persib Drago Mamic kala tandang di Papua ini. Tim yang bakal dihadapi Persib merupakan tim papan atas Liga Super Indonesia, dimana Persiwa saat ini bercokol di posisi empat klasemen sementara dengan raihan 22 poin. Sedangkan Persib masih tercecer di posisi enam dengan raihan 21 poin.

Tur Kalimantan lalu, Persib hanya bisa pasrah pulang ke Bandung tanpa menyabet poin. Nah, jika Persib berhasil menyabet poin dalam pertandingan kali ini, maka posisi Mamic sebagai kepala pelatih aman dan menju tangga juara semakin terbuka lebar.

Mamic memastikan, anak asuhannya dalam kondisi stamina yang bagus, dan dipastikan bisa bermain full tim. “Kondisi tim sangat bagus sehingga kita bisa bermain full tim, baik Gaspar dan Nasuha sudah sembuh dari cideranya,” kata Mamic.

Mamic akan menerapkan strategi menyerang dalam pertandingan nanti. Namun itu pun, pelatih asal Kroasia ini menggunakan pola bertahan dilihat dari situasi serta kondisi saat pertandingan. “Yang pasti pola yang di gunakan menyerang, dan hal itu teRgantung kepada situasi pada petandingan nanti,” ujarnya.

Mamic menilai, Persiwa Wamena merupakan tim yang bagus bisa bertahan di papan atas klasemen sementara. “Ya Persiwa adalah tim bagus. Mereka saat ini bisa bertahan di papan atas liga, tapi saya tidak mau terlena dengan memperhatikan tim lawan yang akan lupa bagaiman cara meramu tim sendiri,” ungkapnya.

Saat ini, Persib kehilangan pemain andalan di posisi belakang sekaligus kapten tim Maman Abdurahman. Namun Mamic tidak mau ambil pusing dengan hal itu. “Memang kita kehilangan Maman yang tidak bisa main karena akumulasi kartu pada pertandingan ini, akan tetapi saya masih mempunyai opsi untuk menggantikan posisi Maman, untuk kapten nanti saya serahkan kepada manajemen dan pemain,” katanya.

Tim tuan rumah Persiwa Wamena siap bermain full tim saat akan menghadapi tim tamu asal tanah pasundan Persib Bandung. Pelatih Persiwa Mario Gomez De Oliviera mengatakan, akan menginstruksikan kepada anak asuhnya untuk menyerang penuh terutama dimenit-menit awal, agar Persib bisa tertekan.

Dia mengakui, Maung Bandung merupakan tim yang perlu diwaspadai yang didukung dengan para pemain yang berkualitas. “Persib merupakan tim yang bagus, dan saya sudah melihat pertandingan mereka (Persib, red) di TV,” imbuhnya.

Akan tetapi, pelatih asal Brazil ini tidak gentar dengan nama besar Persib, karena dia menilai, bahwa tim yang ditanganinya pun tidak kalah bagus dengan Persib. “Persib tim bagus akan tetapi kami (Persiwa, red) juga sama bagusnya,” tambahnya.

Memang Persiwa merupakan salah satu tim yang sangat sulit untuk dikalahkan di kandangnya sendiri, dan para tim tamu selalu menelan ‘pil pahit’ kala tandang ke Wamena.

Sementara itu, Manajer Persiwa Wamena John Banua mengungkapkan, perlu mewaspadai Persib yang dalam keadaan on fire. “Kita memang sudah bertemu dengan tim besar dikompetisi ini termasuk Persib, namun kali ini Persib sedang on fire sehingga harus di waspadai oleh kami (Persiwa, red),” ungkapnya.

John menyadari hal itu karena dia menyaksikan pertandingan yang dilakoni Persib di TV, dan dia menilai, bahwa tim Maung Bandung dalam keadaan kondisi yang sangat baik. “Saya menyaksikan berapa kali pertandingan dan Persib sepertinya sedang on fire. Berbeda dibandingkan pada awal digelarnya kompetisi,” tambahnya.

Walau pun Persib on fire, Manajer sekaligus Wakil bupati Wamena ini tetap optimis, Persiwa akan memenangkan pertandingan di kandang sendiri. Selain itu juga, baginya pertandingan ini merupakan ujian bagi pelatih Gomes. “Tim-tim yang datang ke Wamena merupakan tantangan bagi Persiwa. Tapi saya selalu menekankan kepada pemain untuk bisa bermain maksimal dan mendapatkan poin penuh karena bermain di kandang sendiri,” tandasnya. (cr4/)
Share on Google Plus

About 12paz