Share |

Baihakki Relakan Dua Bulan Gaji Demi Persija


Persija Jakarta berhasil mendatangkan bek tangguh asal Singapura Baihakki Khaizan. Pemain Geylang United FC ini bahkan sudah bisa bergabung sebelum Liga Super Indonesia (LSI) 2009/2010 bergulir, 11 Oktober 2009.

Baihakki merupakan salah seorang pemain asing asal Asia yang akan bergabung ke Persija. Pemain timnas Singapura itu telah sepakat dengan tawaran kontrak dari Persija dan sudah bertemu langsung dengan sang manajer, Haryanto Badjoeri.

Menurut Asisten Manajer, Ferry Indrasyarief, Baihakki sudah mendapat izin dari klubnya untuk pindah ke Persija. Bahkan kepindahannya tidak perlu menunggu hingga Singapore League berakhir, November ini.

"Artinya, dia akan bergabung secepatnya. Kemungkinan setelah lebaran, Baihakki sudah bisa datang untuk langsung tanda tangan kontrak," kata Ferry saat dihubungi VIVAnews, Jumat, 11 September 2009.

Sampai saat ini, Baihakki memang masih tercatat sebagai pemain Geylang United. Tim ini untuk sementara berada di peringkat ke-7 klasemen Singapore League dengan koleksi 37 poin dari 27 laga.

Menurut Ferry, Geylang United FC sudah tidak mungkin tampil sebagai jawara S League. Karena itu, Baihakki tidak terlalu kesulitan untuk mundur dari timnya meski kompetisi masih bergulir.

"Dia hanya diminta untuk mengembalikan gajinya selama dua bulan. Setelah itu, dia bebas pindah ke Persija," ujar mantan pentolan The Jakmania itu.

Selain Baihakki, Persija juga akan mendatangkan pemain Singapura lainnya, Mustafic Fahrudin. Secara lisan, pemain Tampines Rovers FC itu juga sudah setuju untuk bergabung dengan Macan Kemayoran.

Namun belum jelas kapan pemain berdarah Yugoslavia itu akan merapat ke Jakarta. "Dia (Fahrudin) sudah mendapat izin dari klubnya. Dalam waktu dekat ini, dia juga akan melakukan tanda tangan kontrak dengan kami," tandas Ferry. • VIVAnews
Share on Google Plus

About 12paz