Penanggungjawab timnas, Benrhard Limbong menegaskan, Al-Nakbah International Tournament di Palestina melebihi sekedar kalendar FIFA. Ia mengatakan, keikutsertaan Indonesia dalam turnamen ini, tidak hanya sebatas apakah even tersebut merupakan kalendar FIFA atau tidak.
"Menurut saya kehadiran kita (Indonesia) dalam rangka solidaritas mendukung Palestina. Jadi wajib bagi Indonesia untuk menghadiri undangan Palestina," katanya di kantor PSSI, Selasa (15/5/2012).
Sikap tersebut merupakan wujud nyata dari pengakuan Indonesia terhadap negara Palestina. Alhasil, salah kaprah jika banyak pihak yang memandang sebelah mata terhadap keikutsertaan Indonesia diajang ini, yang notabene bukan kalendar FIFA.
"Jangankan sepak bola, jihad pun akan kami lakukan untuk Palestina," tandas Limbong.
Timnas Indonesia, kini telah berada di Palestina. Dalam turnamen ini, Indonesia berada di grup B bersama Iraq, Uzbekistan dan Kurdistan. Indonesia akan mengawali laganya tanggal 17 Mei 2012 melawan Uzbekistan.