Share |

Ferdinand Sinaga, 'Si Santai' yang Siap Menggebrak


Ferdinand Sinaga adalah salah satu punggawa tim nasional U-23 yang terlihat paling santai di atas lapangan. Tapi ternyata motivasi pemain Semen Padang itu juga besar untuk meraih emas.

Ferdinand mencuri perhatian pelatih timnas senior pada Piala AFF lalu Alfred Riedl, namun tidak terpilih saat turnamen tersebut. Sekarang dia pun dipercaya kembali mengenakan kostum Merah-Putih dalam laga Pra-Piala Dunia 2014 dan SEA Games XVII November nanti.

Pelatih kepala 'Garuda Muda', Rahmad Darmawan, pun saat ini masih mempertahankannya di skuad tersisa yang dipersiapkan menuju SEA Games.

Diberi kepercayaan besar itu, pemain kelahiran Bengkulu 23 tahun lalu tersebut siap memberikan yang terbaik meski dihadang oleh raksasa ASEAN, macam Malaysia dan Thailand di fase grup.

"Kalau tim berat itu yang digendong mas," ujar Ferdinand sambil bercanda, saat ditanya wartawan.

"Yah kalau menurut saya semua tim sama . Tidak ada yang berat atau enteng, semua berat. Tapi kami siap dan optimis," sambungnya dengan mimik sedikit serius.

"Apalagi kami bermain di kandang sendiri, didepan pendukung sendiri. Jadi pasti semangat banget," tegas pemain bertinggi 170 cm itu.

Melihat kurang besarnya animo penonton saat menonton timnas U-23, dibanding timnas senior, Ferdinand juga enggan memikirkan hal tersebut. Dia lebih fokus pada persiapan tim dan individu.

"Kami ingin siapkan diri kami terlebih dahulu, baru saya bisa menuntut mereka jadi pemain ke-12 kami. Para pemain ingin fokus dan tidak mengecewakan masyarakat," sambung Ferdinand.

"Tapi tentu saja kami mengharapkan dukungan suporter fanatik Indonesia," imbuhnya.

Meski terlihat santai, pemain yang memulai karir di Persibat Batang itu berjanji akan tampil dengan kekuatan penuh saat partai pertama dimulai.

"Sekarang kita rileks saja mas, tidak perlu ada beban atau memikirkan ini itu. Meski kelihatan santai, kami sudah siap dalam hati, tapi itu baru akan kami keluarkan saat pertandingan. Kalau sekarang santai saja mas," pungkasnya sambil tertawa.[yob]

Share on Google Plus

About 12paz