Share |

Psps vs Persik = 1-0 , Cyril Tchana Menangkan Tuan Rumah


PSPS Pekanbaru sukses menanjak ke posisi tiga besar klasemen sementara ISL. Prestasi ini diraih setelah sukses mengalahkan Persik Kediri 1-0.

Riauterkini-PEKANBARU- Stadion Kaharuddin Nasution di Rumbai Pekanbaru penuh sesak oleh sekitar 30 ribu pendukung PSPS Pekanbaru saat menjamu Persik Kediri, Ahad (29/11/09). Jumlah penonton petang ini menjadi yang tertinggi selama anak asuh Abdurrahman Gurning memainkan partai tandang.

Dukungan maksimal yang diberikan ‘Theking’, julukan superter PSPS, membuat Dzumafo E. Herman dan kawan-kawan bermain penuh semangat. Nyaris sepanjang pertandingan pengusaan bola ada pada PSPS. Persik Kediri lebih banyak bertahan dan hanya sekali-kali melakukan serangan balik.

Meskipun mendominasi, namun sayangnya hanya satu kesempatan PSPS yang berbuah gol. Adalah tendangan datar Cyril Emile Tchana yang berhasil merobek jala gawang Persik yang dikawal Herman. Bermula umpan dari Dzumafo dari kiri lapangan, Cyril sukses mencetak gol pada menit 61.

Sisa babak kedua, PSPS terus mendominasi pertandingan. Barisan pertahanan Persik dibuat kalang-kabut, namun sederetan peluang tetap gagal dikonversi menjadi gol. Akhirnya, sampai wasit Safari meniup peluit panjang, skor tetap 1-0 untuk PSPS.

Menejer PSPS Destrayani Bibra tak kecewa meskipun timnya gagal menang besar. Ia memuji semangat kolektifitas tim Askar Bertuah. “Ini kemanangan yang tak mudah. Diraih dengan susah payah. Kita patut puji semangat kolektifitas anak-anak,” pujinya.

Dengan tambahan 3 poin PSPS langsung meroket ke posisi tiga klasemen sementara Indonesia Super League (ISL) musim 2009-2010. Kini PSPS mengantongi 12 poin dari 8 tanding, 3 kali menang, 2 kalah dan 3 kali seri.***(mad)
Share on Google Plus

About 12paz