Share |

Robertinho Menghilang dari Balikpapan

Sempat membuat manajemen dan Persibamania puas setelah Robertino Pugliara dinyatakan deal dan ikut berlatih bersama skuad Persiba Balikpapan yang diproyeksikan tampil di Indonesia Super League (ISL) 2012/2013 mendatang.
Kenyataan pahit kembali harus dialami Persiba, selang sehari bergabungnya Robertino. Robertino yang telah sepakat terkait nilai kontrak serta mendapat respon positif dari pelatih kepala Hans Peter Schaller, dikabarkan menghilang meninggalkan Balikpapan.
Kabarnya Robertino akan kembali ke klubnya musim lalu Persija Jakarta. “Kami sangat menyayangkan sikap tak profesional Robertino. Setelah deal dan bergabung dalam latihan, sekarang (kemarin.Red) dia justru meninggalkan Balikpapan, kabarnya sih ke Jakarta,” ujar Irfan Taufiq, Sekretaris Umum Persiba, Rabu (28/11) kemarin.
Sudah jatuh tertimpa tangga.Peribahasa itu pula sepertinya yang pantas untuk menggambarkan situasi skuad Persiba yang saat ini tengah fokus menghadapi Bersamaan dengan menghilangnya Robertino jelang tampil di turnamen pramusim Inter Island Cup (IIC) 2012, manajemen juga mendapatkan kabar jika striker buruannya yakni You Wook Jin (Korsel) yang juga telah deal dan dijadwalkan tiba di Balikpapan kemarin, justru harus pulang secara mendadak ke negerinya.
“Permasalahan bertambah setelah You Wook Jin yang seharusnya hari ini (kemarin.Red) ke Balikpapan, jutru harus pulang ke Korsel karena ayahnya sedang sakit keras dan dalam keadaan koma,” terang Irfan lagi. Terkait dengan status Robertino, Ketua Umum Persiba Syahril HM Taher sempat naik pitam.
Namun demikian Syahril berusaha berpikir positif terhadap pemain yang memang menjadi idola Persibamania tersebut. “Kami belum bisa pastikan secepat ini apakah Robertino memang benar kembali ke Jakarta, karena awalnya sudah terjadi kesepakatan. Secara etika profesional seharusnya Robertino di sini bukan justru sebaliknya,” ujar Syahril yang juga mengaku telah menghubungi Edy Syahputra agen pemain asal Argentina tersebut.
“Untuk itu kami masih menunggu beberapa hari ke depan, karena kemungkinan Robertino akan kembali bergabung,” timpalnya. “Kalau soal You (Wook Jin) sendiri memang harus pulang ke Korsel, karena jika dipaksa bermain akan mengganggu konsentrasinya. Yang jelas kami akan berusaha mencari solusi terbaik untuk permasalahan ini,” tandas Syharil.
Kabar kaburnya Robertino sendiri membuat sebagian besar suporter kecewa. Bahkan kepergian Robertino yang terbilang tak etis tersebut menghiasi akun twitter Persibamania yang mengungkapkan kekecewaannya kepada sosok sang idola.(san)
Share on Google Plus

About 12paz