Share |

Aksi Nyeleneh Djohar Ingin PSSI Keluar dari KONI , Menpora Bungkam ,....


Kekisruhan yang terjadi pada cabang sepak bola dan futsal di PON 2012 terus dipantau oleh Menteri Pemuda dan Olah Raga, Andi Mallarangeng. Kedua cabang tersebut sempat ditunda pelaksaannya akibat PSSI menarik perangkat pertandingan seperti wasit dan pengawas pertandingan. PSSI mencurigai adanya provinsi yang mengirim tim sepak bola dari PSSI tandingan.

Beruntung penundaan pelaksanaan sepak bola dan futsal hanya terjadi sehari saja. PSSI kembali mengirim wasit untuk bertugas di PON.

Namun. setelah semuanya berjalan lancar, induk sepak bola nasional itu justru membuat ancaman akan keluar dari anggota Komite Olah Raga Nasional (KONI). Rencana PSSI itu tidak mau ditanggapi serius oleh Andi Mallarangeng.

"Apapun rencana PSSI, semua itu tergantung dari keputusan Komite Gabungan. Terserah mereka mau bilang apa, tapi semua tergantung dari rapat nanti," ucap Andi saat melakukan kunjungan ke sejumlah arena PON 2012 di Pekanbaru, Rabu (12/9).

Saat ini Menpora lebih menfokuskan diri untuk jalannya PON. Ia meminta kepada seluruh pengurus besar cabang olah raga untuk bersama-sama menyukseskan event olah raga terbesar di tanah air ini.
Share on Google Plus

About 12paz