Share |

Untuk Tandem Dzumafo , Persib Masih Harapkan Alberto Goncalves Da Costa


Persib Bandung selangkah lagi sepertinya akan kedatangan tamu istimewa. Pasalnya salah satu pemain incaran Persib Bandung yang juga top skor Indonesian Super League (ISL) musim lalu, dikabarkan akan segera bergabung.

Peluang Alberto Beto Goncalves untuk bergabung ke Persib Bandung musim ini memang terbuka.

Terlebih Beto tidak terikat kontrak bersama tim manapun, sejak dilepas Persipura Jayapura beberapa waktu lalu.

Agen Beto, Eko Subekti tidak menampik pemainnya tersebut semakin dekat untuk bergabung bersama Maung Bandung.

Namun dirinya masih enggan untuk membeberkan secara detail, mengenai masa depan Beto bersama Persib musim depan.

“Soal Beto, tanya ke Pak Umuh Muchtar (Manajer Persib) saja bagaimana perkembangannya. Saya nggak enak, kalau saya yang harus jawab dan menjelaskannya. Tapi memang sudah ada pembicaraan dengan Pak Umuh soal Beto” ujar Eko .

Sebelumnya, Pelatih Jajang Nurjaman sempat mengatakan bahwa dirinya memang tengah mempertimbangkan Beto dan Herman Efandi Dzumafo.

Sebagai buruan utama Maung Bandung untuk menggantikan Marcio Souza dan Mohd Noh Alam Shah, keduanya akan diduetkan untuk musim depan.

Share on Google Plus

About 12paz