Punggawa Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-23, Andik Vermansyah berharap bisa tampil sebagai starter di uji coba lawan Persikabo, Kamis (13/10/2011) sore nanti di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Andik ketika dihubungi , Kamis pagi berharap diturunkan pelatih Rahmad Darmawan sebagai pemain inti. "Harapannya tentu menjadi pemain inti dan ingin dilihat ribuan suporter nantinya kalau SEA Games sudah dimulai," kata Andik.
"Kalau secara tim, karena nanti adalah pertandingan pertama di Jakarta, semoga diberi hasil yang terbaik buat Timnas. Biar animo suporter tidak kalah dengan Timnas senior," imbuh pemain bertubuh mungil itu.
Sebagai satu-satunya pemain Persebaya di Timnas U-23, Andik ingin tampil bagus sore nanti. Dan ia berharap bisa menjadi kebanggan tim asal Kota Pahlawan itu. "Sekaligus membayar penampilan saya di laga sebelumnya yang kurang maksimal," lanjut Andik.
Pada laga sebelumnya lawan Semen Padang, Andik bermain di bawah form. Sebab malam sebelum bertanding, Andik mengeluh demam. Sejauh ini, Andik sudah mencetak tiga gol untuk Garuda Muda. Selisih tiga gol dari top skor Timnas U-23 saat ini, Patrick Wanggai.
"Kalau gol, kesempatan saya untuk cetak gol cukup dikit, karena saya main di sayap kanan, paling ngak bisa beri assist," tutur Andik.
Sama dengan Andik, bek kiri Timnas U-23, Septia Hadi juga berharap bisa mempersembahkan yang terbaik bagi timnya, sore nanti. "Saya berharap bisa main bagus dan bisa menang," aku pemain yang kini berlabuh di Sriwijaya FC itu. [sya/but]