Laga Persib Bandung kontra Persipura Jayapura yang sebelumnya akan dilangsungkan pada Rabu (19/10) dipastikan batal. Kepastian tersebut dilontarkan Manajer Persib Bandung, H. Umuh Muchtar usai bertemu langsung CEO PT Liga Prima, Widjawjanto di Jakarta, Selasa (10/10) lalu.
"Laga Persib melawan Persipura tidak akan dilaksanakan pada Rabu (19/10) nanti. Jadi Persib hanya akan melakukan pertandingan laga perdana Liga Prima melawan Semen Padang saja," kata Umuh usai menyaksikan latihan Persib di Stadion Siliwangi, Rabu (12/10).
Umuh mengaku sempat mengancam lebih baik Persib tidak melaksanakan pertandingan sama sekali jika dipaksa berlaga melawan Persipura. Hal itu bukan karena Persib takut bertemu Persipura, tetapi karena rasa keadilan.
"Kalau mau melawan Persipura saja sekalian. Atau tidak sama sekali. Karena tim lain juga ternyata tidak bertanding," tegas Umuh.
Selain bertemu dengan CEO PT Liga Prima, Umuh juga mengaku telah bertemu petinggi PSSI, Bernhard Limbong. Kepada Limbong, Umuh juga telah menyampaikan keberatan jika Persib harus langsung menjalani dua kali laga dalam waktu kurang dari sepekan.
"Saya juga sudah bicara dengan Pak Limbong. Dan Persib memang akhirnya belum akan menjalani laga melawan Persipura," tuturnya.
Sedangkan terkait jadwal lengkap Liga Prima, Umuh belum mengetahuinya karena masih dalam pembahasan PT Liga Prima. "Kalau jadwal lengkap belum ada. Kita tunggu saja jadwal resmi yang akan dikeluarkan PT Liga," kata Umuh.
Tanpa 4 pemain timnas
Sementara itu, meski telah berada di Bandung, empat dari lima pemain Persib yang baru kembali dari timnas Indonesia usai berlaga melawan Qatar, belum berlatih bersama tim. Hanya Hariono yang sudah langsung bergabung dalam latihan di bawah arahan Drago Mamic. Sedangkan M. Nasuha, M. Ilham, Tony Sucipto, dan Zulkifli Syukur masih memanfaatkan waktu istirahatnya.
"Para pemain timnas sudah ada di Bandung. Kita memang memberikan waktu istirahat sehari kepada para pemain timnas. Tetapi Hariono ikut bergabung, mungkin daripada diam lebih baik berlatih," kata Umuh. (B.98)
"Laga Persib melawan Persipura tidak akan dilaksanakan pada Rabu (19/10) nanti. Jadi Persib hanya akan melakukan pertandingan laga perdana Liga Prima melawan Semen Padang saja," kata Umuh usai menyaksikan latihan Persib di Stadion Siliwangi, Rabu (12/10).
Umuh mengaku sempat mengancam lebih baik Persib tidak melaksanakan pertandingan sama sekali jika dipaksa berlaga melawan Persipura. Hal itu bukan karena Persib takut bertemu Persipura, tetapi karena rasa keadilan.
"Kalau mau melawan Persipura saja sekalian. Atau tidak sama sekali. Karena tim lain juga ternyata tidak bertanding," tegas Umuh.
Selain bertemu dengan CEO PT Liga Prima, Umuh juga mengaku telah bertemu petinggi PSSI, Bernhard Limbong. Kepada Limbong, Umuh juga telah menyampaikan keberatan jika Persib harus langsung menjalani dua kali laga dalam waktu kurang dari sepekan.
"Saya juga sudah bicara dengan Pak Limbong. Dan Persib memang akhirnya belum akan menjalani laga melawan Persipura," tuturnya.
Sedangkan terkait jadwal lengkap Liga Prima, Umuh belum mengetahuinya karena masih dalam pembahasan PT Liga Prima. "Kalau jadwal lengkap belum ada. Kita tunggu saja jadwal resmi yang akan dikeluarkan PT Liga," kata Umuh.
Tanpa 4 pemain timnas
Sementara itu, meski telah berada di Bandung, empat dari lima pemain Persib yang baru kembali dari timnas Indonesia usai berlaga melawan Qatar, belum berlatih bersama tim. Hanya Hariono yang sudah langsung bergabung dalam latihan di bawah arahan Drago Mamic. Sedangkan M. Nasuha, M. Ilham, Tony Sucipto, dan Zulkifli Syukur masih memanfaatkan waktu istirahatnya.
"Para pemain timnas sudah ada di Bandung. Kita memang memberikan waktu istirahat sehari kepada para pemain timnas. Tetapi Hariono ikut bergabung, mungkin daripada diam lebih baik berlatih," kata Umuh. (B.98)