Share |

Park Dan Claudiano Sudah Kantongi Kitas


Tak mau terhalang oleh perizinan yang berujung pada kerugian tim, manajemen Sriwijaya FC bertindak tegas kepada pemain asing. Maklum saja, kasus pemain yang sudah dikontrak Julio Caesar yang tidak lulus verifikasi PT Liga Indonesia demikian membekas.

Walhasil, dua pemain asingnya Park Jung Hwan dan Claudiano Alves Do Santos sengaja diterbangkan ke Singapura untuk mengurus Kartu Izin Tinggal Terbatas (Kitas) beberapa waktu lalu. Dan hasilnya, cukup memuaskan manajemen klub, karena sepulang dari Negeri Singa itu, kedua pemain itu telah mengantongi Kitas, kata asisten manajer tim Jamaluddin di Palembang, Minggu.

"Park dan Claudiano sudah memegang Kitas, dan saat ini mereka sudah bergabung dengan tim setelah izin selama dua hari untuk pergi ke Singapura," kata Jamaluddin.

Kedua pemain itu berangkat ke Singapura pada Kamis (7/10), dan telah kembali ke Palembang pada Sabtu (9/10).
"Selaku manajemen klub kami senang pengurusan Kitas Park dan Claudiano tidak tersendat sehingga mereka dapat kembali tepat waktu ke Palembang. Kami cukup trauma oleh pengurusan Kitas pemain asing yang terkadang memakan waktu cukup lama," ujar dia.

Dia menambahkan, dengan begitu kedua pemain itu dapat berkonsentrasi penuh untuk berlaga di kompetisi karena telah merampungkan berbagai persyaratan dari PT Liga Indonesia.

"Kedua pemain itu memang telah didaftarkan sebagai pemain SFC oleh PT Sriwijaya Optimis Mandiri ke PT Liga Indonesia beberapa waktu lalu. Tapi, persyaratan lain seperti ITC dan Kitas harus disusulkan sebelum tanggal 15 Oktober ini, dan bersyukur sekali semua sudah terpenuhi," kata dia.

Dia menjelaskan, Park Jung Hwan relatif lebih mudah dalam memenuhi berbagai persyaratan PT Liga Indonesia karena telah bermain pada Liga Indonesia selama dua musim yakni memperkuat PSM Makassar dan Persiba Balikpapan.

Sementara, Claudiano agak sedikit tersendat karena belum pernah bermain di kompetisi Indonesia. Namun dia menambahkan, hal itu sudah teratasi.

"Senin (11/10, red) keduanya sudah bisa latihan bersama tim dan dipastikan tidak ada ganjalan lagi jika diturunkan dalam kompetisi resmi," ujar dia.(gk-23)
Share on Google Plus

About 12paz