Share |

RESMI: John Tarkpor Milik Persebaya


Persebaya Surabaya resmi mengikat John Tarkpor untuk satu musim ke depan. Kabarnya, pemain kelahiran Liberia ini melakukan teken kontrak di Jakarta. Rencananya, Minggu (26/9/2010) besok dia sudah merapat ke Pulau Bali untuk mengikuti pemusatan latihan (TC).

Dengan bergabungnya Tarkpor, Persebaya sudah memiliki 20 pemain. Kini, mereka tinggal mencari enam pemain sisa. "Besok dia akan langsung terbang ke Bali bergabung dengan tim di sana," ungkap Ketua Harian Persebaya, Cholid Goromah.

Ketika ditanya berapa rupiah yang dikeluarkan untuk mendatangkan mantan pemain Persitara Jakarta Utara ini, Cholid menolak menjawab. Tapi kabarnya, harga Tarkpor memasuki angka milyaran rupiah. Sebab, untuk musim lalu, ia menjadi pemain termahal kedua dengan nilai kontrak Rp 1.150 miliar.

Kembalinya Tarkpor ke Bajul Ijo tak lepas dari gagalnya Cesar Mboma dalam tes kesehatan. Sebab, dalam kaki kiri pemain asal Kamerun itu tertanam platina bekas patah tulang. Ketika tim dokter mencoba melakukan pemeriksaan ke ahli tulang, Mboma justru mangkir.

Dengan bergabungnya Tarkpor, praktis slot pemain asing Persebaya tinggal satu nama lagi. Sebab tim asuhan Aji Santoso ini terlebih dulu mengikat bek Argentina, Juan Marcelo Cirelli. Kabarnya, satu tempat terkahir akan diisi pemain asal Prancis yang berposisi sebagai striker, Amick Ciani. [sya/but]
Share on Google Plus

About 12paz