Share |

Bontang Fc vs Persema = 2-1


Kendati dihadapi masalah keuangan, Bontang FC tetap mampu memperlihatkan hasil bagus dengan memetik kemenangan 2-1 atas Persema Malang di Stadion Mulawarman, Rabu [29/9] malam.

Sehari sebelum pertandingan, pelatih Fachry Husaini sempat menyatakan konsentrasi pemainnya sedikit terganggu dengan masalah finansial yang melanda klub. Namun ia tetap meminta anak asuhnya agar siap menghadapi Persema.

Di pertandingan ini, Persema belum bisa menurunkan ujung tombak blasteran Irfan Bachdim yang dibekap cedera.

Kedua tim bermain hati-hati di babak pertama. Namun Persema yang berambisi mencuri poin di kandang lawan sempat membungkam publik tuan rumah pada menit ke-23 melalui Pierre Patrick Semme.

Bontang yang berusaha mengejar ketertinggalan mengalami kesulitan untuk menembus pertahanan Persema. Hingga babak pertama berakhir, skor 1-0 untuk keunggulan Persema tetap bertahan.

Di babak kedua, Bontang meningkatkan tempo permainan guna mengejar defisit satu gol. Upaya itu membuahkan hasil ketika laga baru berjalan lima menit. Adalah Ali Khaddafi yang berhasil menyamakan kedudukan.

Gol tersebut membuat Bontang semakin bernafsu menggempur pertahanan Laskar Ken Arok. Hanya saja, pertahanan rapat yang dikembangkan Persema membuat Bontang FC tidak bisa menjebol gawang lawan.

Nyeck Nyobe akhirnya tampil sebagai pahlawan Bontang FC setelah golnya satu menit menjelang pertandingan usai memastikan tim Kalimantan Timur ini memetik angka penuh dengan kemenangan 2-1.
Share on Google Plus

About 12paz