Share |

Timnas Latihan Malam Selama Ramadan


Sebanyak 26 pemain kembali akan mengikuti pemusatan latihan (TC) di Senayan, Jakarta, mulai Senin, 16 Agustus 2010. Selama bulan ramadan, pelatih Alfred Riedl akan menggelar latihan pada malam hari.

Menurut Asisten Pelatih Timnas, Widodo C Putro, pemusatan latihan sejatinya telah dimulai pada Rabu, 11 Agustus 2010. Namun jadwal tersebut mundur mengingat banyak pemain yang masih disibukkan oleh negoasiasi kontrak dengan klub.

"Atas pertimbangan ini, latihan jadinya diundur hingga Senin depan (16/8). Sehari sebelumnya pemain sudah harus kumpul di Jakarta," kata Widodo saat dihubungi VIVAnews, Rabu, 11 Agustus 2010.

"Selama bulan ramadan, latihan akan digelar malam hari, mulai sekitar pukul 20.00 WIB. Sebelum Hari Raya Idul Fitri, pemain kembali akan mendapat libur," sambungnya.

Lebih lanjut, Widodo mengatakan, ke-26 pemain ini akan terus dipantau. Pada 26 Oktober 2010, Riedl kembali memilih pemain yang layak dipertahankan sebelum menetapkan pemain inti pada 8 November 2010.

Riedl saat ini sedang mempersiapkan timnas untuk tampil pada Piala AFF 2010 yang digelar pada 2-27 Desember 2010 mendatang. PSSI menargetkan gelar juara pada even ini.

Skuat Timnas Sementara
Kiper: Markus Harison, Ferry Rotinsulu, Kurnia Meiga
Belakang: Nova Arianto, Maman Abdrurrahman, Rachmat Latif, Ricardo Salampessy, Yesaya Desnam, Zulkifli Syukur, Muhammad Nasuha
Tengah: Benny Wahyudi, Tony Sucipto, Firman Utina, Eka Ramdani, Dony Fernando Siregar , Ahmad Bustomi, Imanuel Wanggai, Arif Suyono, Muhammad Ridwan, Atep, Ian Kabes
Depan: Bambang Pamungkas, Muhammad Isnaini, Yongky Aribowo, Jaya Teguh Angga, Boaz Solossa
Share on Google Plus

About 12paz