
Belum puas dengan materi asing PSM, manajemen kembali mendatangkan pemain asing untuk diseleksi. Pemain seleksi dijadwalkan tiba 1 September adalah mantan striker Sriwijaya FC, Anoure Obiora Ricard.
Pemain asal Nigeria itu diminta bergabung di Batu, Malang, karena permintaan pelatih PSM, Robert Rene Alberts. "Dia masih berstatus seleksi. Robert ingin melihat kualitasnya lebih dekat, apakah
cocok dengan pemain yang sudah ada atau tidak," terang Manajer PSM, Hendra Sirajuddin, Minggu, 29 Agustus.
PSM saat ini masih menyisakan tiga kuota pemain asing. Sejauh ini baru dua pemain yang dipastikan berbaju PSM, yakni Ali Khaddafi (Togo) dan Marwan Sayedeh (Suriah). Namun Ali masih bermasalah dengan klub lamanya, Bontang FC, karena belum dilepas.
Sedangkan peserta seleksi asal Pantai Gading, Abou Maddessou Gerrad, akan dipulangkan manajemen PSM. Kualitas striker berambut gimbal yang sempat memperkuat PSM melawan Arema itu kualitasnya dinilai di bawah standar.
"Kualitas teknik tidak jelek. Tetapi dia tidak bisa membawa pengaruh kepada tim secara keseluruhan. Kami ingin mencari yang lebih progresif," kata Robert kepada manajemen PSM.
Sebelumnya, stoper Kenya, George Owinu Audi, pulang lebih awal. Selain kualitasnya jelek, dia juga mendapat panggilan timnas.
Sebagai gantinya, manajemen mendatangkan Obiora. Kebetulan striker yang menjadi tulang punggung Sriwijaya FC musim lalu tersebut tidak dipertahankan lagi klubnya.
Hendra menambahkan, seleksi pemain asing PSM mungkin bisa lebih lama dari perkiraan. Setelah TC di Malang dan liburan lebaran, kemungkinan Robert mencari lagi pemain asing berkualitas di Makassar.
Masih ada satu pemain asing ingin dipantau Robert di Singapura, yakni gelandang bertahan asal Australia, Goran Sutaba. Robert akan bertolak ke Singapura pada 5 September. Jika Goran kurang memuaskan, manajemen PSM harus siap mendatangkan pemain seleksi lagi. (aci)