Share |

Wacanakan Batasi Penonton Semifinal Dan Final Piala Indonesia


Panitia pelaksana (panpel) lokal Sidoarjo bersiap menghelat semifinal dan final Piala Indonesia. Mereka bertanggung jawab atas perizinan keamanan, medis, stadion, dan jadwal latihan. Sedangkan jadwal pertandingan dan akomodasi tim ditetapkan langsung oleh panpel pusat.

Joko Tetuko, ketua panpel lokal, menyatakan bahwa tugas utama panpel lokal adalah terkait dengan izin keamanan. Karena itu, mereka terus melobi Polres Sidoarjo dan Polda Jatim. "Senin (26/7) izin dari Polda Jatim kami usahakan sudah berada di tangan kami," ujarnya.

Untuk membantu masalah keamanan, panpel lokal mewacanakan adanya pembatasan kuota suporter. Apalagi, salah satu laga semifinal mempertemukan dua tim besar asal Jatim. Yakni, Arema Malang dan Persik Kediri. Dua tim tersebut dikenal memiliki basis suporter yang besar.

"Saya yakin dua tim pasti didukung puluhan ribu suporter. Apalagi, jarak Sidoarjo-Malang-Kediri berdekatan," papar Joko.

Dilihat dari sisi finansial, panpel akan meraup keuntungan. Tapi, demi kondusifnya pertandingan, pengetatan jumlah penonton juga diperlukan. Untuk itu, panpel lokal akan mengadakan rapat hari ini.
Share on Google Plus

About 12paz