Share |

Nafsu Dapatkan Baretto , Psm Siapkan Fasilitas SUPER


ALDO Barreto mungkin salah satu pemain paling dinantikan manajemen PSM. Maklum, untuk mendapatkan top scorer Indonesia Super League (ISL) 2009-2010 itu, manajemen PSM rela memberi fasilitas spesial.

Salah satu tawaran menggiurkan, manajemen bersedia memberi fasilitas rumah lengkap dengan isianya jika Barreto bersedia bergabung. Tidak itu saja, manajemen PSM pun merayu dengan menjanjikan sekolah internasional untuk anak Barreto agar bisa menjalani pendidikan di Makassar.

"Hanya dengan cara seperti itu kita tidak mengeluarkan dana lebih besar. Kami hanya sanggup bekerja dan berusaha yang terbaik untuk pemain seperti Barreto," kata Suhardi Hamid, asisten manajer bidang keuangan PSM.

Barreto akan menentukan nasibnya hari ini bersama klub lamanya, Bontang FC (BFC). Jika dia menerima Down Payment (DP) alias panjar senilai 50 persen atau Rp 600 juta dari Bontang, maka itu berarti dia memilih BFC. Namun jika menolak, dia berpeluang bergabung di PSM.

Kedekatan PSM dengan Barreto memang sudah terjalin sejak lama. Barreto memulai karier sepak bola di Indonesia bersama PSM sejak LI XII lalu. Rasionalisasi gaji saat itu membuat dia dipinjamkan ke Persisam Samarinda. Kemudian dia berlabuh di Bontang FC.

"Kami lebih cemas menunggu kepastian Barreto daripada urusan lain. Maklum, dia buruan utama kami," kata Manajer PSM, Hendra Sirajuddin, kemarin. (aci)
Share on Google Plus

About 12paz