Share |

Persipasi vs Persidafon : Yang Penting Habis-Habisan


Persipasi Be­kasi ma­sih punya kans lolos semi­fi­nal. Sya­rat­nya, wakil dari wi­la­yah I terse­but mam­pu me­nga­lahkan Persidafon Dafon­soro dalam laga pe­mung­kas grup B ba­bak delapan besar Kom­petisi Divisi Uta­ma 2009-2010 di Sta­di­on Gajaya­na, Malang, sore ini (23/5).

Tetapi, donasi tiga ang­ka ter­sebut belum mem­be­ri­kan rasa aman ke­pada Persipasi. Anak asuh Warta Ku­suma tersebut harus meng­gan­tung­kan asa pada laga Persibo Bo­jo­negoro melawan Delta Putra Si­do­arjo (Deltras) yang juga di­lak­sa­na­­kan sore ini di Ge­lo­ra Delta, Sidoarjo.

Hasil imbang atau Deltras me­me­tik ke­me­nangan, bagi Las­kar Patriot, juluk­an Persipasi, tak akan ada artinya. Warta me­nyatakan tetap op­ti­mistis walau peluang lolos anak asuhnya sangatlah kecil.

"Yang penting bagi kami adalah tampil dan berjuang habis-habisan lawan Persidafon," kata Warta kemarin (22/5).

Karena itu, pelatih ber­usia 48 ta­hun ter­se­but akan memainkan skuad utamanya. Dia akan me­ma­in­kan formasi 3-5-2.

Duet pemain asing Persipasi, Stephen Mennoch dan Boumsong, akan tetap menjadi andalan di lini tengah dan de­pan. Untuk lini be­la­kang, Warta sama sekali tidak me­li­hat adanya masalah meski kehi­lang­an Firmansyah dalam laga per­­tamanya melawan Persibo. Pe­main pengganti Arif Saripudin mam­­pu bermain bagus dan mengisi kekosongan yang ada.

Mengenai Persidafon, Warta me­ngatakan telah mengantongi se­jumlah nama yang patut diwas­padai. Mereka adalah Elie Aiboy dan Javier Roca. Keduanya dinilai ber­potensi menyulitkan Arif Saripudin dkk.

Sementara itu, pelatih Persidafon Freddy Muli berjanji anak asuhnya tetap tampil all-out. Walau sudah tidak mungkin lolos ke babak empat besar, para pemain Persida­fon tetap tampil fight.

"Ini masalah gengsi. Jangan sampai kami tidak meraup satu poin pun di babak delapan besar ini," janji Freddy.

Dalam laga terakhirnya melawan Persipasi, Freddy tetap akan me­ma­inkan pola 3-5-2.
Share on Google Plus

About 12paz