Share |

Jangan Hanya Pemain Muda


Persiapan Gresik United (GU) mena­paki Kompetisi Divisi Utama 2009/2010 akan bera­wal di pekan ini. Itu karena para pengurus GU dika­barkan akan berkumpul pada saat tersebut.

Hal itu bisa dilihat dari ungkapan Asisten Manajer Keuangan GU M Najikh kemarin (28/7). Ketika dikonfirmasi terkait rencana persiapan tersebut, Najikh memang mengamini. ''Saya dengar begitu. Kalau tidak Kamis atau Jumat,'' jelas dia.

Jika benar demikian, berarti tim berjuluk Laskar Joko Samudro tersebut akan segera bergerak dan bersiap di pekan ini. Tentunya ini akan mejadi kabar gembira bagi Ultrasmania, pendukung setia GU.

Sebab, sebelumnya nasib tim asal Kota Pudak tersebut seperti tidak menentu. Tidak kurang dari tiga kali rencana rapat persiapan GU mundur. Alasannya pun klasik. Pengurus masih sibuk dengan urusan kedinasan.

Sebenarnya, bukan hanya berburu pemain yang menjadi pekerjaan rumah bagi manajemen GU. Tim berjuluk Laskar Joko Samudro itu dituntut untuk cepat menentukan pelatih. Sebab, tim tetangga seperti Persibo Bojonegoro dan PSBI Blitar telah memastikan pelatih mereka untuk musim depan.

Ultrasmania juga tidak menuntut hal yang muluk-muluk kepada manajemen GU. Salah satunya meminta pengurus segera bergerak. ''Yang pertama memang harus segera menentukan pelatih,'' jelas Madun ketua Ultrasmania.

Dia juga tidak menyebut nama-nama arsitek yang perlu diburu GU untuk persiapan musim ini. Madun hanya menyebutkan bahwa pelatih GU seharusnya pelatih yang memiliki pengalaman membesut tim Divisi Utama. (uan/ko)
Share on Google Plus

About 12paz