
Bermain dihadapan pendukungnya sendiri , di stadion al hamad , tuan rumah ketinggalan lebih dahulu pada menit 12 , saat striker kazma yaitu patrick fabiano menceploskan bola ke gawang qasdia .Gol penyama kedudukan bagi tuan rumah terjadi menit 36 melalui Danijel Subotić ,striker swiss keturunan bosnia yang pernah ditempa di klub porsmouth.
Liga primer kuwait 2014/2015 baru jalan 2 pertandingan . Qadsia saat ini di posisi 5 dengan poin 4 , hasil sekali menang dan sekali seri . Dan di dua pertandingan tersebut , subotic mencetak masing masing 1 gol .
Sebelum menjamu persipura di AFC cup pada 16 september mendatang , Qadsia SC akan melakoni satu laga lagi di liga primer kuwait yaitu bertandang ke Al samiyah pada 12 september , pertandingan ini rencananya akan dipantau langsung oleh pelatih persipura jacksen tiago
(sff)