Share |

Persija vs Psm : Tak Ada Kompromi

http://www.duniasoccer.com/images/user/berita/28072008041157.jpgSetelah ditahan imbang Arema Malang 2-2, Pelatih Danurwindo tetap percaya diri bahwa Persija Jakarta bisa geser Persipura Jayapura di puncak klasemen. Kuncinya, sapu bersih poin kandang dan curi poin di laga tandang sambil menunggu Mutiara Hitam (julukan Persipura) terpeleset.
Nah, inilah saatnya pecinta Macan Kemayoran (julukan Persija) menagih janji Danurwindo. Kebetulan, petang ini Persija melakoni laga kandang Djarum Indonesia Super League (DISL). Laga ke-23 Persija ini digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang, imbas dari pensetrilan Jakarta dari sepak bola oleh Polda Metro Jaya. Lawan yang dihadapi adalah PSM Makassar.
”Hambar memang kita main di luar, tapi spirit kandang tetap kami rasakan di pertandingan melawan PSM. Karena ini tugas yang berbeda, walau di Kanjuruhan, tapi semangat kami harus tetap Jakarta,’’ koar gelandang Persija Muhammad Ilham kepada INDOPOS (grup Cenderawasih Pos) di Hotel Gajah Mada, Malang, kemarin.
Untuk itu, masih kata Ilham, kendati tanpa dua pilar yakni Greg Nwokolo dan Njanka Pierre yang kena akumulasi kartu merah, pasukan tim yang sudah 8 tahun puasa gelar itu memastikan bahwa teman-temannya akan tetap bersemangat dan tanpa kompromi saat menjamu PSM di kandang orang. ”Kami memang tidak pernah membedakan inti atau cadangan, apalagi jika memang saya diperintahkan main sejak awal, semangat akan berbeda,’’ kata Agus Indra Kurniawan yang diprediksikan akan menggantikan peran Greg Nwokolo yang absen.
Untuk Njanka, Danur-sapaan akrab Danurwindo-memiliki dua pemain yang siap pakai di lini bekalang. Mereka adalah Leonard Tupamahu dan Aris Indarto. Dalam sesi latihan terakhir, Leonard diberikan kepercayaan sebagai pemain inti. Namun, ketenangan Aris Indarto bisa diandalkan dalam pertandingan krusial nanti. ”Saya jelas ingin menang di laga nanti, karena hitung-hitungannya kandang, kami berusaha tidak mau terpeleset hitungan. Namun Anda tahu, kami dalam posisi berat,’’ jelas Danurwindo.
Tapi, pasukan Macan Kemayoran tampaknya belum bisa melupakan tragedi Kanjuruhan saat ditahan imbang 2-2 Arema Minggu (26/4). Pemain Persija kontan tersulut emosi saat gol kontroversial Buston Brown disahkan wasit Fiator Ambarita. Akibat hasil imbang itu, Persija tertahan di peringkat 5 dengan 43 angka. ”Kami berharap tak ada hal aneh lagi di pertandingan melawan PSM nanti. Kami tak terlalu memusingkan soal bagaimana permainan PSM. Kami lebih khawatir dengan permainan sendiri dan ancaman faktor nonteknis,” ujar Leo Saputra, bek kiri Persija.
Bagaimana PSM? Tim besutan Hanafing ini dipastikan tak mau menyerah. Apalagi, mereka menargetkan finis di urutan delapan musim ini. Saat ini, Pasukan Ramang (julukan PSM) berada di urutan sembilan dengan 38 angka. ”Persija itu tim besar. Mereka tak akan kekurangan pemain walaupun kedua pemain yang absen itu memang kunci di tim. Namun kami tentu bakal memanfaatkan celah ini,” ujar Hanafing. (lis)

HEAD TO HEAD
DISL 2008/2009
PSM v Persija 2-1
Copa Indonesia 2007
Persija v PSM 1-0
PSM v Persija 1-1
Liga Indonesia XI
Persija v PSM 1-1
Liga Indonesia X
Persija v PSM 1 - 1
PSM v Persija 1 - 0
Liga Indonesia IX
Persija v PSM 0-0
PSM v Persija 5-2
Liga Indonesia VIII
Persija v PSM 0-1
Liga Indonesia VII
PSM v Persija 2-3
Share on Google Plus

About 12paz