Torehan satu poin tim Persiba Balikpapan
dari hasil imbang 1-1 menghadapi tuan rumah Sriwijaya FC Palembang pada
Sabtu (5/1) di laga pembuka ISL 2012/2013 harus dibayar mahal. Ya, laga
pembuka yang berlangsung di Stadion Gelora Sriwijaya Palembang tersebut
tak hanya dikotori dengan keputusan kontroversi wasit Aeng Suarlan yang
hanya mengkartu kuning Ferry Rotinsulu yang dengan sengaja menepis bola
di luar kotak 16.
Namun di laga pembuka yang dihadiri Ketua Umum PSSI versi KLB Ancol La
Nyalla Mattalitti dan Presiden Direktur PT Liga Indonesia H.Syahril HM
Taher tersebut juga memakan korban. Adalah striker anyar Persiba asal
Brasil, Diego Santos yang mengalami patah tulang Fibula (betis bagian
bawah). Akibat benturan dengan gelandang Sriwijaya FC Ali Khadafi
tersebut, Diego diprediksikan harus istirahat setengah musim.
"Dari hasil pemeriksaan tim medis ortopedi, Diego memang mengalami
patah tulang fibula. Karena itu disarankan istirahat total selama dua
bulan dan mulai bisa beraktivitas di sepak bola lagi setelah enam
bulan," kata Dr. Daniel, tim medis Persiba, kemarin (6/1). Karena butuh
proses penyembuhan yang panjang, manajemen pun kemarin memulangkan Diego
ke Balikpapan.
Sedangkan skuad Beruang Madu sendiri langsung menuju Bandung untuk
selanjutnya melakoni laga keduanya menghadapi Pelita Bandung Raya (PBR)
pada Kamis (10/1) mendatang. "Diego tidak mungkin kita ikutkan rombongan
ke Bandung, karena untuk menjalani proses pemulihannya, sementara kita
pulangkan ke Balikpapan didampingi Dr Daniel," tegas Jamal.(gj)