
PSAP Sigli berhasil menggulung Gresik United, 1-0, lanjutan Indonesia Super League (ISL) musim 2010-2011 di Stadion Kuta Asan Sigli, Pidie, Senin (6/2/2012) petang.
Gol sematang wayang kemenangan Laskar Aneuk Naggroe (julukan PSAP) itu diciptakan pemain asal Lueng Putu Pidie Jaya, Sayuti di menit ke-25, setelah memanfaatkan bola el-kapiten Mfundo Cecil.
Gol sematang wayang kemenangan Laskar Aneuk Naggroe (julukan PSAP) itu diciptakan pemain asal Lueng Putu Pidie Jaya, Sayuti di menit ke-25, setelah memanfaatkan bola el-kapiten Mfundo Cecil.
Sayuti dipasang oleh Pelatih Arman dalam skuad inti setelah striker legiun asingnya Wook Jin You tidak bisa tampil karena mendapat kartu merah pada pertandingan sebelumnya.
Ternyata kepercayaan Pelatih Arman itu tidak mau disia-siakan oleh Sayuti. Pemain asal Lueng Putu ini sukses membobol gawang Gresik United pada menit 25. Sepakan tidak mampu diantisipasi oleh kiper Herry Prasetyo. Skor 1-0 bagi keunggulan sementara PSAP berkat gol Sayuti bertahan hingga akhir babak pertama.
di babak kedua psap tetap lebih dominan namun hingga peluit akhir skor tak berubah.
di babak kedua psap tetap lebih dominan namun hingga peluit akhir skor tak berubah.
Susunan pemain kedua tim:
PSAP: Fakrurrazi, Song Yong Lee, Arifin Gununi, Stembeso, Ikwani, Sukman Suaib, Riza Fandi, Abdul Faisal, Mfundo Cecil, Sayuti, Camara.
Pelatih Arman
Gresik United: Herry Prasetyo, Ade Suhendra, M Kusen, Mujib Ridwan, Anang Maruf, Wismoyo, Uston Nawawi, Agus Indra, James K Lomel, Gustavo Chena, Gaston Castano.
Pelatih Fredi Mulli
