Hampir dua musim berkostum Persiba Balikpapan, gelandang asal Korsel, Kim Yong Hee sempat menjadi salah satu bintang di hati Persibamania. Namun demikian, pada paro musim keduanya atau di ISL edisi ketiga 2010-2011 lalu, Kim Yong Hee yang menurut manajemen mengalami penurunan performa, terpaksa harus dipinjamkan kepada Sriwijaya FC dan posisinya pun digantikan oleh Jason de Jong.
Mungkin hati kecil Kim, masih merasa kesal dengan manajemen yang memaksanya untuk hengkang musim lalu. Meski sempat enggan meninggalkan Balikpapan, akhirnya gelandang berkepala plontos tersebut pun harus menuntaskan kompetisi musim lalu bersama Sriwijaya FC.
Musim ISL 2011-2012 ini, nama Kim Yong Hee sepertinya bakal kembali bersinar. Bersama Arema Indonesia, di bawah komando tactician Wolfgang Pikal, Kim langsung mendapat kepercayaan untuk mengisi starting line up timnya sejak laga perdana lalu.
Di laga kedua musim ini Singo Edan-julukan Arema- pun harus berhadapan dengan Persiba Balikpapan yang nota bene mantan klub Kim dalam dua musim terakhir. Usai menjajal Stadion Persiba yang sempat membesarkan namanya di pentas sepak bola nasional, sikap familiar masih ditunjukkan Kim.
“Apa kabar teman,” sapa Kim kepada rekan-rekan media sembari menyalami.
Menghadapi mantan klubnya Persiba pada pertandingan malam ini, Kim sepertinya terlihat enjoy. Meski memiliki kedekatan emosional tidak hanya dengan Persibamania namun juga dengan beberapa penggawa Beruang Madu serta coach Haryadi sendiri. Kim sepertinya tetap memberikan respek.
“Ya friend, dulu Persiba klub saya, tapi sekarang tidak. Saya selalu respek dengan semua di sini. Tapi itu tidak ada masalah karena saya profesional. Bersama Arema, saya mau menang dari Persiba,” ungkap Kim usai latihan kemarin.
Sikap profesional yang ditunjukkan Kim bersama klubnya Arema, juga diakui oleh sang manajer Ra Indrata. Menurutnya Kim yang baru musim ini bergabung di Arema meski dengan persiapan yang cukup singkat namun sudah bisa membuktikan bahwa Arema tidak salah merekrut.
“Kim tidak hanya profesional, di lapangan dia sangat kami butuhkan. Kim merupakan sosok pemain yang ulet dan kuat. Selain itu skill secara individu, Kim sangat kami andalkan mengisi lini tengah,” bilang Indrata.
Tak salah jika dalam ujicoba lapangan kemarin, selain Marcio Souza yang kerap mendapat instruksi khusus sang pelatih. Kim Yong Hee pun tak lepas dari instruksi khusus Wolfgang Pikal. Wajar sekiranya Kim cukup diandalkan saat Arema menghadapi Beruang Madu-julukan Persiba, pada laga Sabtu (10/12) malam ini. Selain karena cukup tahu karakter bermain Persiba, pemain yang kini bernomor 16 tersebut juga sangat paham karakter lapangan di Stadion Persiba.
“Kami cukup mengandalkan determinasi Kim pada pertandingan besok (hari ini.Red), dengan kondisi lapangan yang berat seperti ini kami butuh pemain yang kuat dan pekerja keras,” tandas Pikal. (san)