Penyerang Persebaya Surabaya Andik Vermansyah mengaku belum mendengar soal ketertarikan klub asal Italia, Novara, maupun klub-klub lainnya.
Kabar terbaru muncul mengenai ketertarikan klub asing terhadap penyerang dengan tinggi 162 cm tersebut.
"Dalam perspektif ini, Direktur Olahraga Mauritius Pederzoli, sudah memantau playmaker Andik Vermansyah, pemain 20 tahun Indonesia yang sebelumnya menjadi target Los Angeles Galaxy," seperti yang ditulis situs itasportpress.
Namun saat dikonfirmasi mengenai hal tersebut usai laga melawan Semen Padang, Andik mengaku belum mendengar akan hal itu.
“Kurang tahu saya, Mas. Itu cuma rumor sepertinya,” ujar pemain timnas Indonesia U-23 tersebut. “Mungkin manajer yang lebih tahu masalah ini.”
Andik mengaku sudah mendengar rumor-rumor ketertarikan sejumlah klub, termasuk Benfica, klub papan atas Portugal. Namun menurutnya sejauh ini belum ada pembicaraan konkrit antara kedua belah pihak.
“Nggak ada, Mas. Belum ada sama sekali,” tandasnya. (Inilah)
Kabar terbaru muncul mengenai ketertarikan klub asing terhadap penyerang dengan tinggi 162 cm tersebut.
"Dalam perspektif ini, Direktur Olahraga Mauritius Pederzoli, sudah memantau playmaker Andik Vermansyah, pemain 20 tahun Indonesia yang sebelumnya menjadi target Los Angeles Galaxy," seperti yang ditulis situs itasportpress.
Namun saat dikonfirmasi mengenai hal tersebut usai laga melawan Semen Padang, Andik mengaku belum mendengar akan hal itu.
“Kurang tahu saya, Mas. Itu cuma rumor sepertinya,” ujar pemain timnas Indonesia U-23 tersebut. “Mungkin manajer yang lebih tahu masalah ini.”
Andik mengaku sudah mendengar rumor-rumor ketertarikan sejumlah klub, termasuk Benfica, klub papan atas Portugal. Namun menurutnya sejauh ini belum ada pembicaraan konkrit antara kedua belah pihak.
“Nggak ada, Mas. Belum ada sama sekali,” tandasnya. (Inilah)