Share |

Suporter Vietnam Siap INVASI Gelora Bung Karno


FEDERASI sepak bola Vietnam (VFF) siap mengakomodir suporter Vietnam yang ingin memberikan dukungan langsung kepada Tim Nasional sepak bola Vietnam saat menghadapi Indonesia pada semifinal SEA Games 2011 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Sabtu besok (19/11/2011).

Demi menggalang kekuatan suporter Vietnam agar mau datang ke Jakarta, VFF sudah menyiapkan paket perjalanan ke Indonesia seharga USD$ 800.

Seperti dikutip dari vietnamnet.vn, Wakil Ketua VFF, Tran Song Hai, memastikan sejauh ini pihaknya sudah memastikan 20 fans Golden Star –julukan timnas Vietnam-, termasuk dirinya, siap memberikan dukungan langsung kepada pasukan yang dibesut pelatih Falko Goetz tersebut.

Meski akan terlihat minoritas di SUGBK yang dipastikan akan dijejali suporter Merah Putih. Namun Tuan yakin, kehadiran suporter Vietnam yang diprediksi hanya berjumlah puluhan orang akan memberikan suntikan spirit kepada Golden Star.

Sebagai pelengkap dukungan, Tuan mengatakan ia akan membawa dua boneka naga dan satu elang ukuran jumbo dan pernak-pernik lainnya yang biasa dipakai suporter Vietnam yang memang dikenal fanatik setiap mendukung pasukan Golden Star.

"Saya menghabiskan hampir USD$ 100 untuk membuat dua kostum spesial. Saya juga memesan 8 set kostum serupa untuk penggemar lainnya. Saya yakin bahwa kostum kami akan menjadi yang paling mengesankan dan menarik perhatian," kata Tuan.

Setelah kesuksesan pasukan Golden Star menjadi juara Piala AFF 2008, pria berusia 62 tahun ini, berharap SEA Games 2011 jadi momen berakhirnya penantian jutaan rakyat Vietnam melihat timnas Vietnam menggondol medali emas SEA Games untuk kali pertama dalam sejarah keikutsertaan Negara yang pernah di invasi Amerika Serikat ini.

Pada pelaksanaan SEA Games sebelumnya di Vientine, Laos 2009, timnas Golden Star nyaris meraih emas setelah sukses menembus ke partai puncak. Namun, Malaysia akhirnya mengubur mimpi Vietnam lewat kemenangan tipis 1-0.

Tuan berujar perjalanan sekitar 4 jam dari Hanoi ke Jakarta, tidak sia-sia dan diharapkan akan menjadi perjalanan yang berujung bahagia. "Saya berharap bahwa dalam perjalanan terakhir saya, saya akan melihat tim nasional memenangkan kejuaraan," tambahnya.(Muhammad Zacky/Net)

Share on Google Plus

About 12paz