Share |

RD: Indonesia Dapat Pengalaman Berharga


elatih tim nasional Indonesia U-23, Rahmad Darmawan, mengatakan, skuadnya mendapatkan pengalaman berharga saat melawan Thailand, Minggu (13/11/2011). Dalam pertandingan yang dimenangkan Indonesia 3-1, Indonesia sempat dibuat kesulitan oleh Thailand.

Meskipun bermain dengan sepuluh pemain, tim besutan Prapol Pongoanich itu tetap bermain ofensif dan sangat merepotkan pertahanan Indonesia. "Malam ini, saya melihat bagaimana kematangan Thailand. Saat lawan Malaysia mereka juga terlihat mendominasi pertandingan," kata RD usai pertandingan.

"Mereka bermain sepuluh pemain dan bahkan sembilan pemain, justu kita tegang," sambungnya.

RD juga menilai pertandingan ini menjadi pengalaman berharga bagi Egi Melgiansya dan kawan-kawan menghadapi pertandingan semifinal.

"Hari ini anak-anak mendapatkan pengalaman bagaimana mengatasi tekanan. Maaf saya punya pemain yang sedikit memiliki pengalaman yang merasakan atmosfer seperti ini. Makanaya, saya bilang mudah-mudahan ini jadi pelajaran berharga," tegasnya.


kompas

Share on Google Plus

About 12paz