Share |

Firman: Indonesia Harus Bangkit


Gelandang tim nasional Indonesia, Firman Utina, berpendapat, kekalahan 2-3 dari Qatar harus menjadi motivasi bagi tim "Merah Putih" untuk bangkit pada laga selanjutnya di penyihan Grup E kualifikasi Piala Dunia 2014 zona Asia.

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (11/10/2011) malam, Indonesia sebetulnya mampu menahan imbang Qatar 2-2 pada babak pertama.

Selepas turun minum, skuad "Garuda" terus menekan pertahanan lawan. Tak hanya mengandalkan sayap kanan, Firman Utina dkk juga melakukan serangan dari sisi kiri. Hal ini membuat pemain belakang Qatar terlihat kocar-kacir dalam menghalau serangan tuan rumah.

Tetapi, lagi-lagi Qatar justru mampu mencuri gol di menit ke-59 di saat Indonesia tengah asyik menyerang. Lewat skema serangan balik, umpan terobosan dari tengah berhasil disambut oleh Razak yang lolos dari jebakan off-side. Dengan tenang, Razak yang berhadapan satu lawan satu dengan Ferry Rotinsulu berhasil menceploskan bola ke sudut kiri atas gawang Indonesia.

"Kami semua sudah berusaha, memberikan yang terbaik dengan bekerja keras, cuma pada akhirnya seperti itu. Kami harus memaklumi dan menerima semuanya dengan fair," jelas Firman.

Kekalahan ini menempatkan Indonesia di posisi juru kunci klasemen sementara Grup E tanpa meraih satu poin pun. Adapun Qatar berhak menduduki posisi puncak dengan lima poin.

Pada pertandingan selanjutnya, Indonesia akan bertandang ke Qatar 11 November mendatang. "Kekalahan ini harus membuat kami kembali membangkitkan kepercayaan diri. Untuk pertandingan selanjutnya, kami harus tetap bersikap optimis. Karena kita tidak pernah diajarkan untuk tidak optimis. Mudah-mudahan kami bisa memberikan yang terbaik pada pertandingan berikutnya," beber gelandang Sriwijaya FC itu.

Share on Google Plus

About 12paz