Share |

SCTV Diacak , Ribuan Masyarakat Tak Bisa Nonton Timnas


Laga pembuka pra piala dunia zona asia babak ketiga antara Timnas Indonesia melawan Iran, di Teheran, Jum'at (1/9/2011), ternyata menimbulkan kekecewaan bagi ribuan masyarakat .

Bukan karena kekalahan Bambang dan kawan-kawan dengan skor 3-0, melainkan pertandingan yang disiarkan salah satu stasiun TV swasta itu tak bisa ditonton oleh masyarakat.

Al hasil, masyarakat kecewa dan tidak jarang yang mengeluarkan cemoohan. Mayoritas masyarakat yang tidak bisa menikmati pertandingan Indonesia lawan Iran berhamburan ke luar rumah untuk menanyakan kepada para tetangganya soal gangguan siaran pertandingan itu.

Dari pantauan , kebanyakan masyarakat yang tidak bisa menyaksikan pertandingan itu didominasi oleh pengguna TV kabel dan parabola. Sementara, untuk antena biasa, masyarakat tetap bisa menikmati pertandingan tersebut.

seorang warga surabaya mengaku kesal karena tidak bisa menyaksikan Timnas Indonesia bertanding melawan Iran. Menurutnya, sesaat sebelum kick off di mulai, tiba-tiba layar televisi berubah menjadi hitam.

"Yang ada hanya suaranya. Ini TV apa radio," katanya.

Mengetahui hal itu, dirinya langsung mencari informasi kepada para tetangganya. "Ternyata sama, semua pengguna TV kabel tidak bisa nonton Timnas Indonesia. Ini sudah keterlaluan," tambahnya.


"Bagaimana tidak kecewa, ini pertandingan yang ditunggu-tunggu," tandasnya.


Share on Google Plus

About 12paz