Share |

Manajer Persib Optimistis GT - AP Masih Berpeluang Dicalonkan


Manajer Persib Bandung optimistis George Toisutta dan Arifin Panigoro masih berpeluang besar untuk dicalonkan dalam Kongres Pemilihan Ketua Umum PSSI di Surakarta pada 9 Juli 2011 mendatang. Keyakinan itu dia peroleh setelah bertemu langsung Wakil Presiden FIFA Pangeran Ali bin Ali Hussein di Hotel Four Seasons Jakarta, kemarin. Umuh, yang juga anggota Komite Banding PSSI, mengaku pihaknya menemui Ali setelah giliran Ketua Normalisasi Agum Gumelar. Kepada sang Pangeran, Umuh mengaku menjelaskan temuan dan fakta terkait dua kongres sebelumnya yang berakhir buntu. "Kami bersama beliau sekitar satu jam. Saya jelaskan selama ini nggak surat langsung resmi bertanggal yang ditandatangani FIFA bahwa Pak George dan Pak Arifin nggak boleh dicalonkan,"akunya di Stadion Persib Bandung, Rabu 15 Juni 2011. Pihak Umuh juga menjelaskan kepada Ali bila dalam kongres 20 Mei lalu pihaknya selaku Komite Banding sempat mencoba membeberkan absennya ihwal absennya surat tersebut. "Tapi waktu itu tidak diberi waktu oleh (pimpinan kongres) Ketua Komite Normalisasi,"katanya. Atas penjelasan tersebut, Umuh menilai, Ali merespon positif. "Kemungkinan besar peluang Pak George dan Pak Arifin (untuk dicalonkan) akan dikaji ulang dan dipertimbangkan kembali. Insya Alloh kemungkinan besar (GT - AP) bisa ikut pemilihan nanti (di Kongres 9 Juli),"ujarnya. Umuh mengakui Wakil Presiden FIFA itu sempat menanyakan apakah masih cukup waktu untuk mengkaji ulang pencalonan GT - AP hingga kongres digelar 9 Juli nanti. "Tak ada masalah. Kalaupun misalkan 5 menit sebelum buka kongres surat yang membolehkan Pak George itu baru keluar, Agum (Ketua Normalisasi) akan siap (mengakomodir),"katanya. Umuh juga menyatakan bila hingga kini kelompok 78 pemilik suara masih setia mengusung GT - AP. "Nanti kalau sudah ada surat resmi dari FIFA itu (yang melarang pencalonan GT - AP) baru (kelompok 78 berubah),"tandas Umuh. ERICK P. HARDI
Share on Google Plus

About 12paz