Share |

Greg Nwokolo Pemain Termahal Persija


Greg Nwokolo kembali bermain untuk Persija Jakarta dan menjadi pemain termahal klub Ibu Kota ini.Nilai kontrak pemain asal Nigeria ini adalah Rp1,35 miliar.

Harga tinggi mantan amunisi Persis Solo itu sudah termasuk dana transfer Rp250 juta dari Persija ke klub lama Greg,SC Olehanense.Ya, pemain 24 tahun itu memang masih terikat kontrak dengan klub Liga Utama Portugal, jadi harus melalui mekanisme transfer untuk mendatangkannya. Harga tinggi Greg ini disusul oleh banderol Bambang ’Bepe’ Pamungkas. Penyerang asal Salatiga itu dibanderol dengan nilai Rp1,1 miliar semusim. Lalu, Ismed Sofyan yang ada di peringkat 3 setelah disodori proposal kontrak sebesar Rp1 miliar. Asisten Manajer Persija Ferry Indrasyarief mengatakan,kontrak pemain dinaikkan 10% dari musim sebelumnya.

’’Nilai Greg yang tertinggi baru Bepe.Yang pasti kenaikan kontraknya tidak besar.Tapi,pemain junior tidak mengalami perubahan kontrak. Kenaikan kontrak beberapa pemain didasarkan kepada kontribusi musim lalu,selain nilai inflasi,”kata Ferry kemarin. Skuad Macan Kemayoranhanya mempertahankan sepuluh pilar musim lalu. Bepe yang merumput selama 1.823 menit atau 75% mengalami kenaikan Rp50 juta.Kenaikan serupa juga dialami Ismed yang musim lalu dibanderol Rp950 juta. Musim lalu, Ismed merumput selama 2.070 menit atau 85%. Total, Persija menghabiskan anggaran Rp14,6 miliar untuk membangun kekuatan musim 2010/2011.”Budgetkami musim depan hanya Rp14 miliar.

Lebih kurang sama seperti sebelumnya.Tapi, target kami tetap juara. Kami optimistis bisa mewujudkan target itu,”lanjutnya. Persija memiliki cadangan dana Rp20 miliar untuk paruh musim. Namun, saat ini cash money baru Rp5 miliar. Dana itu merupakan sisa anggaran musim lalu.Ferry menambahkan, klub diperkirakan mendapatkan dana anggaran belanja tambahan (ABT) senilai Rp15 miliar dari uang rakyat Rp20 miliar yang disiapkan. Tampaknya sisa dana Rp5 miliar diberikan kepada Persitara Jakarta Utara. ’’Dana sementara aman sampai Desember nanti. Sebab, Januari kami juga mendapatkan anggaran baru.Tapi, kami belum tahu kapan APBD akan cair,” tutur Ferry. Pos anggaran Persija yang harus dipenuhi dalam waktu dekat adalah down payment (DP) 25% dari total kontrak pemain.

Persija memproyeksikan harus mengeluarkan dana Rp 5 miliar untuk melunasi DP minimal 23 pemain.Saat ini baru tujuh pemain asal Sriwijaya FC (SFC) yang sudah menerima DP. ”Untuk persiapan DP sebenarnya tidak ada masalah.Semua akan dilunasi saat sign contract. Mungkin pekan depan pemain dan pelatih sudah bisa teken kontrak,”tutur mantan Ketua Jakmaniaini. Manajer Persija Harianto Badjoeri menyatakan, proses pencairan APBD belum diketahui. Namun, anggaran operasional Persija untuk putaran pertama Djarum ISL 2010/2011 sudah siap.

’’APBD dalam waktu dekat akan cair. Kami harus bertemu dulu dengan pemprov.Tidak ada masalah dengan dana. Pekan-pekan ini mungkin sudah bisa sign contract. Kami juga bisa menggalinya dari sponsorship,”tandasnya. (wahyu argia)
Share on Google Plus

About 12paz