Share |

Kondisi Pemain SFC Semuanya Fit


Bagaimana kondisi pemain Sriwijaya FC (SFC) usai liburan panjang selama dua minggu. Dari latihan selama dua hari yang dilakukan, terlihat para pemain tidak ada masalah dengan kondisi fisik. Semuanya rata-rata dalam kondisi baik.

Pada latihan kedua, pelatih SFC Rahmad “ RD” Darmawan sengaja menambah porsi latihan menjadi lebih berat, yaitu melatih kekuatan serta daya tahan tubuh.” Latihan kedua agak berat. Kita melatih kekuatan serta daya tahan tubuh dan semuanya oke tidak ada masalah,” kata RD, Kamis (17/06/2010).

Dalam latihan terlihat beberapa pemain seperti Rahmat Rivai, Nanak, Ferry dan ada beberapa pemain lainnya seperti kegemukan dan kelebihan berat badan usai libur panjang. RD mengakui ini, namun setelah ditimbang, rata-rata hanya naik 1 Kg, jadi tidak terlalu bermasalah.

“Yang jelas semuanya dalam kondisi baik. Buktinya ketika saya memberikan porsi latihan yang lebih berat semuanya oke-oke saja,” kata RD.

Ini mengindikasikan bahwa selama liburan, pemain SFC juga tetap menjaga kondisi tubuh dengan berlatih secara rutin. Seperti yang diungkapkan kiper SFC Andi Irawan.” Walaupun saya liburan di Lampung tetapi tiap pagi dan sore saya tidak pernah meninggalkan latihan,” kata Andi Irawan.
(msy)
Share on Google Plus

About 12paz