
Sriwijaya FC (SFC) mengancam tidak akan turun di ajang "Communnity Sheild" melawan Persipura Jayapura, 7 Oktober 2009, jika tujuh pemainnya yang bergabung di Timnas Indonesia tidak boleh diturunkan.
Manajer SFC, Hendri Zainuddin, di Palembang, Kamis (17/9) mengatakan, menanggapi wacana PSSI yang melarang dipinjamnya tujuh pemain ini selama bergabung di pelatnas (pemusatan latihan nasional) Pra Piala Asia (PPA) 2011 dan pelatnas SEA Games Laos 2009, 25 September-8 Oktober 2009.
"Meskipun ini partai communnity sheild, kami tidak dapat memandangnya sebelah mata karena tim yang dihadapi adalah Persipura. Ada tujuh pemain ini saja, belum tentu kami bisa menang, apalagi jika tidak diperkuat mereka," kata Hendri.
Tujuh pemain tersebut adalah Ponaryo Astaman, Arif Suyono, Charis Yulianto, Isnan Ali, M Nasuha, Ferry Rotinsulu, dan Tony Sucipto.
Sedangkan, Persipura sendiri juga tidak akan diperkuat oleh tiga pemain Richardo Salampessy, Boas Salossa, dan Ian Louis Kabes.
"Khusus Tony, kami dapat mengizinkan karena dia memperkuat tim SEA Games yang akan berlatih di Palembang. Tapi, enam pemain lagi, dirasa sangat memungkinkan memperkuat tim karena mereka berlatih di Jakarta dan pertandingan communnity sheild juga di Jakarta," kata dia pula. (ant/zul)
