Andik Vermansyah dan rekan-rekannya di Persebaya Surabaya menganggap serius pertandingan melawan Negeri Sembilan FA di Malaysia, Minggu (25/3). Walau hanya laga persahabatan, Andik bertekad menang melawan klub asal Negeri Jiran itu.
Rabu (21/3), Kapten Timnas U-21 untuk laga Hassanal Bolkiah Trophy tersebut telah ikut berlatih bersama Persebaya. "Saya siap bermain kalau diturunkan," tegas Andik di sela-sela latihan.
Dalam sesi latihan, pelatih Persebaya, Divaldo Alves, memfokuskan pemain agar mencetak gol. Beberapa striker yakni Mario Karlovic, Fery Ariawan, Ryan Wahyu, Miko Ardiyanto dan pemain baru, Fernando Sole, mendapat latihan khusus. Nantinya, para pemain terpilih akan berangkat Jumat (23/2).
"Kita akan membawa 18 pemain. Semua pemain harus cetak gol," kata Divaldo. "Dalam latihan ini kita langsung fokus taktik dan finishing. Taktik dan proses untuk attacking. Kita fokus ke Negeri Sembilan."
Divaldo berpesan agar tim mewaspadai tiga pemain asing Negeri Sembilan FA. Mereka yakni Marian Farbak (Slovakia), Marquem Goncalves Ferreira (Brazil), dan Jean-Emmanuel Effa Owona (Camerun).
"Saya sudah cari banyak info tentang mereka. Tiga pemain asing mereka juga tinggi-tinggi dan bagus," kata Divaldo. "Mereka banyak main bola diagonal untuk buat tim lawan susah bertahan. Tim Negeri Sembilan itu transisinya bagus, ball possession-nya bagus"
Rabu (21/3), Kapten Timnas U-21 untuk laga Hassanal Bolkiah Trophy tersebut telah ikut berlatih bersama Persebaya. "Saya siap bermain kalau diturunkan," tegas Andik di sela-sela latihan.
Dalam sesi latihan, pelatih Persebaya, Divaldo Alves, memfokuskan pemain agar mencetak gol. Beberapa striker yakni Mario Karlovic, Fery Ariawan, Ryan Wahyu, Miko Ardiyanto dan pemain baru, Fernando Sole, mendapat latihan khusus. Nantinya, para pemain terpilih akan berangkat Jumat (23/2).
"Kita akan membawa 18 pemain. Semua pemain harus cetak gol," kata Divaldo. "Dalam latihan ini kita langsung fokus taktik dan finishing. Taktik dan proses untuk attacking. Kita fokus ke Negeri Sembilan."
Divaldo berpesan agar tim mewaspadai tiga pemain asing Negeri Sembilan FA. Mereka yakni Marian Farbak (Slovakia), Marquem Goncalves Ferreira (Brazil), dan Jean-Emmanuel Effa Owona (Camerun).
"Saya sudah cari banyak info tentang mereka. Tiga pemain asing mereka juga tinggi-tinggi dan bagus," kata Divaldo. "Mereka banyak main bola diagonal untuk buat tim lawan susah bertahan. Tim Negeri Sembilan itu transisinya bagus, ball possession-nya bagus"