Share |

Sriwijaya vs Persisam : Tensi Tinggi Di Jakabaring


– Laga antara Sriwijaya FC (SFC) versus Persisam Samarinda sore ini dipastikan berlangsung dalam tensi tinggi. Apalagi,kedua tim saat ini sama-sama memiliki kepercayaan diri yang tinggi.

Stadion Gelora Sriwijaya (SGS) Jakabaring bakal bergejolak menggelar lanjutan Indonesia Super League (ISL) sore ini.Di kubu tuan rumah,sukses menahan imbang pemuncak klasmen sementara Persipura 0-0 dan juara bertahan Arema FC 1-1,membuat Laskar Wong Kitolebih percaya diri. Sementara itu,tim tamu juga tak kalah hebatnya.Dari dua laga terakhir,Elang Borneomampu menyapu bersih enam poin saat mengandaskan Pelita Jaya 1-0 dan mempermalukan Bontang FC 1-0 di depan pendukungnya. Posisi klasemen makin memperpanas situasi.Persisam saat ini bertengger di posisi keempat dengan koleksi 32 poin.Di sisi lain, Laskar Wong Kito mogok di peringkat enam dengan torehan 28 poin.

Dengan kondisi ini,SFC tentu sangat berhasrat bisa memetik kemenangan, sekaligus membalaskan dendam saat dipermak 1-4 di Stadion Segiri Samarinda, kandang Persisam,pada putaran pertama lalu.Memang,kemenangan tidak akan mengubah posisi SFC di klasemen karena Arema yang berada satu trip di atas SFC memiliki poin 31 dan unggul head to head. Setidaknya dengan kemenangan ini akan menghambat langkah Persisam merangsek ke posisi tiga besar. Absennya beberapa pemain di kedua kubu pun diprediksi tak akan mengubah kekuatan kedua tim ini.SFC kehilangan Budi Sudarsono,Thierry Gautessi,dan Supardi.

Sementara Elang Borneotak bisa memainkan Pavel Solomin dan Wawan Hendrawan. “Absennya Wawan dan Pavel tidak akan berpengaruh banyak pada penampilan Persisam nanti.Apalagi Julio Lopez yang sebelumnya terkena akumulasi kartu kuning,sudah bisa kembali bermain,begitu pula bek tangguh mereka,Tsimi Joel,yang sudah pulih dari cidera,”ungkap Pelatih SFC Ivan Kolev. Meskipun begitu,pria asal Bulgaria ini mengaku cukup senang dengan absennya Solomin.Pergerakan mantan pemain SFC ini sangat baik,apalagi jika berada di kotak penalti lawan.Setidaknya tanpa Pavel barisan pertahanan SFC lebih terkonsentrasi menjaga pergerakan J-Lo,sapaan Julio Lopez,Ronald Fagundez,dan Choi Dong Soo, yang menjadi inspirator serangan Persisam.

Melihat sesi latihan terakhir,tampaknya Kolev akan menempatkan Mahyadi Panggabean sebagai pengganti Supardi di posisi bek kiri dan Gunawan Dwi Cahyo untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Thierry Geutessi. Di lini depan,Jajang Mulyana sepertinya akan diberikan kepercayaan kembali sejak menit pertama untuk membuktikan dirinya sebagai salah satu striker tajam di Indonesia bersama kapten Keith Jerome ‘Kayamba’ Gumbs. Ya,sejak diboyong dari Pelita Jaya awal putaran kedua lalu,Jajang belum mampu menyumbangkan satu gol pun untuk SFC.

Padahal hampir di setiap pertandingan,dia selalu diberikan kepercayaan mengisi starting elevenmulai lawan Semen Padang,Persiwa, Persipura,dan terakhir saat lawatan ke Arema. ●yopie cipta raharja
Share on Google Plus

About 12paz